Sempat Diduga Hendak Dibuang, Inilah Fakta Jenazah yang Digotong dari Ambulans

  • Senin, 28 Mei 2018 - 20:00 WIB
  • Viral
Mayat diduga dibuang
Mayat diduga dibuang

MANAberita.com — JAGAD media sosial sempat dikejutkan dengan foto-foto dua orang petugas menurunkan jenazah terbungkus kain kafan dari ambulans yang diduga hendak dibuang. Diketahui peristiwa ini terjadi di Pemakaman Umum (TPU Tegal Alur, Jakarta Barat.

Abdul Rohman, selaku petugas yang bekerja di tempat tersebut akhirnya angkat suara. Ia mengatakan jika jenazah itu tidak dibuang, namun dimakamkan secara layak.

“Itu bukan dibuang, bukan diterlantarkan. Memang kalau di foto terlihat seperti dibuang tapi enggak betul,” jelas Abdul, seperti yang dikutip dari laman Tribun Jakarya melalui Grid.ID

Ia pun menjelaskan jika jenazah ini tanpa identitas dan dimakamkan di blok khusus.

“Ada dua ambulans bawa tiga jenazah bayi sama tiga jenazah dewasa. Kebetulan yang di foto itu pas kita lagi gotong jenazah dewasa,” tambahnya.

“Karena itu posisi peti ada di bawah, dan kondisi jenazah yang sudah sekitar 3 minggu. Untuk mempermudah memang sengaja kita letakkan peti secara miring,” tutur Abdul yang mengungkapkan teknik tersebut sengaja dipilih untuk memudahkan prosesi pengangkatan jenazah.

Baca Juga:
Dulu Abang Sekarang jadi Bapak Tiri, Viral Video Pernikahan Ibu dan Anak Angkat di Malaysia

Hal ini dilakukan karena dikhawatirkan jenazah-jenazah tersebut akan rusak saat diangkat.

“Kondisi jenazah enggak memungkinkan untuk diangkat dari peti langsung karena sudah lama. Jadi kita perlu hati-hati, makanya dua orang angkat jenazah, satu orangnya mengangkat peti berbarengan,” tambahnya lebih lanjut.

Viralnya prosesi pemakaman yang ia lakukan bersama rekan-rekannya tersebut tentu membuat dirinya terkejut. Ia menduga foto-foto itu diambil dan disebarkan oleh dua bocah laki-laki dan perempuan iseng yang kebetulan saat itu berada di sekitar lokasi.
“Memang pas ambulans datang, ada dua anak sekolah sepantaran SMP lah, kira-kira dia duduk di sana. Kayaknya memang mereka yang foto. Anaknya dua, cowok-cewek mungkin pacaran, Itu pertama dia di sana depan, lalu pindah ke belakang sini yang ilalangnya tinggi,” ungkap Abdul.

Baca Juga:
Hasil Forensik Tak Diberikan Polisi, Keluarga Audrey Minta Visum Ulang

Demi membuktikan foto-foto tersebut sengaja dibuat-buat sehingga menimbulkan penampakan yang tidak wajar, Abdul kemudian mencoba mengambil foto yang sama di tempat dua remaja tanggung tersebut mengambil foto.

“Kalau di foto itu kelihatannya rumput tinggi, padahal kalau kita ambil normal ini biasa aja. Si anak yang ambil foto ini memang posisinya ambil dari bawah jadi terkesan rumput tinggi. Jadi kesannya kayak dibuang, kalau di foto itu kan enggak ada nisannya. Padahal ini ada patok nisan kalau kita ambil normal,” ungkapnya panjang lebar.

Terakhir Abdul mengungkapkan bahwa dirinya memaklumi tindakan dua bocah tersebut. “Saya baru lihat mereka berdua. Karena kalau warga sini sudah biasa melihat proses pemakaman tunawisma di sini, malah kadang mereka (yang memancing) ikut bantu juga,” pungkas petugas makam tersebut. (Dil)

Komentar

Terbaru