Punya Kulit Sensitif? Hindari Bahan-Bahan ini

Punya Kulit Sensitif? Hindari Bahan-Bahan ini
Punya Kulit Sensitif? Hindari Bahan-Bahan ini

MANAberita.com — ANDA memiliki kulit sensitif? Atau kesulitan menentukan bahan apa saja yanh harus dihindari bagi penderita kulit sensitif? Jangan panik, inilah daftar bahan yang harus dijauhi saat memiliki kulit sensitif yang dilansir melalui Tempo.
1. Pengharum

Wangi, terutama wewangian sintetis, sering kali menyebabkan kulit sensitif bereaksi. Jadi untuk menjaga segala sesuatunya tetap terkendali, dermatolog Elizabeth Tanzi menyarankan untuk tetap menggunakan produk yang bebas dari pengharum.

2. Paraben

Menurut Elizabeth Tanzi paraben dapat menyebabkan iritasi pada orang dengan kulit sensitif. Saat memilih perawatan kulit, perawatan tubuh, dan makeup, pastikan pilih yang bebas paraben.

3. Sulfat

Sulfat juga sangat keras untuk kulit sensitif. Jadi untuk menghindari kulit Anda menjadi kering dan iritasi, pilih pembersih yang bebas sulfat.

4. Pewarna

Pewarna juga bahan yang harus dihindari kulit sensitif. Untuk mencegah dermatitis kontak, Tanzi merekomendasikan untuk memilih produk perawatan kulit dan makeup yang bebas pewarna.

Baca Juga:
Memperbaiki Sel Telur Agar Cepat Hamil Dalam Waktu 90 Hari!

5. Tabir surya berbahan kimia

Untuk menghindari iritasi pada kulit sensitif, Tanzi menyarankan agar menghindari tabir surya dengan bahan aktif selain seng atau titanium. Sebaiknya tetap menggunakan tabir surya berbahan mineral.

6. Eksfolian fisik

Baca Juga:
Enam Tips Mencampur Lipstik, Anda Pilih Mana?

Eksfolian ini biasanya adalah produk scrub untuk wajah. Menurut ahli kecantikan Joanna Vargas, exfoliasi atau pengelupasan kulit sangat penting untuk semua jenis kulit, termasuk kulis sensitif. Untuk menghindari kulit iritasi namun sel-sel kulit tetap meregenerasi, gunakan exfoliator yang mengandung enzim buah. Gunakan sekali atau dua kali per minggu untuk membersihkan sel kulit mati dengan baik tanpa menimbulkan iritasi.

7. Retinol

Joanna Vargas merekomendasikan agar menghindari masker dengan retinol karena dapat menyebabkan kemerahan dan kering saat kulit sensitif. Sebagai gantinya, dia mengatakan untuk mencoba perawatan dengan arnica karena ramuan ini bisa menenangkan kulit dan mengurangi kemerahan. Selain itu, Anda cukup cari produk yang dibuat khusus untuk kulit sensitif, untuk menghindari kulit merah dan gatal. (Dil)

Komentar

Terbaru