Potong Rambut Tapi Kependekan? Lakukan Hal ini Untuk Mempercepat Penumbuhan Rambut

  • Sabtu, 01 September 2018 - 03:12 WIB
  • Lifestyle
Potong Rambut Tapi Kependekan? Lakukan Hal ini Untuk Mempercepat Penumbuhan Rambut
Potong Rambut Tapi Kependekan? Lakukan Hal ini Untuk Mempercepat Penumbuhan Rambut

MANAberita.com — BAGI banyak orang, salah model potong rambut adalah sesuatu yang menyebalkan. Bagaimana tidak, dirinya bisa merasa kurang percaya diri karena penampilannya terlihat kurang menarik. Terlebih menunggu proses tumbuhnya rambut bisa terbilang cukup lama. Menurut penelitian , rambut biasanya tumbuh rata-rata enam inci per tahun dan berkaitan dengan banyak faktor seperti ras, genetika, diet, serta stres.

Lantas apa yang harus dilakukan bila terjadi kesalahan ketika memotong rambut? Selain tenang dan menerimanya, ada beberapa cara yang bisa mempercepat proses penumbuhan rambut. Melansir Independent, berikut tipsnya:

Menjaga kesehatan kulit kepala

Pertumbuhan rambut dimulai dari dalam sehingga merawat kulit kepala dan folikel rambut menjadi sangat penting. Seorang ahli bernama Alex Elezis mengatakan pertumbuhan rambut bersifat internal. Bila ingin rambut tumbuh, maka folikel di dalamnya harus diaktifkan. Caranya dengan memijat kulit kepala guna meningkatkan aliran darah ke folikel rambut. Bisa juga menggunakan obat minoxidil untuk mengaktifkan sel darah merah.

Baca Juga:
Apakah Seseorang Memblokir Nomor WhatsApp Anda? Begini Cara Mengetahuinya

Penggunaan produk perawatan

Sampo, kondisioner, masker, dan perawatan lainnya merupakan salah satu upaya untuk menjaga rambut tetap sehat dan tumbuh. Meskipun tidak secara langsung memengaruhi pertumbuhan rambut, produk-produk tersebut dapat membuat perbedaan dengan cara menjaga rambut tetap kuat dan tidak patah sehingga terlihat lebih panjang. Untuk memastikan agar rambut tidak patah, hindari kuncir kuda, menyikatnya dengan kasar, menggunakan alat-alat panas, atau produk pemutihan.
Konsumsi makanan sehat dan minum vitamin

Pola makan sehari-hari juga dapat memengaruhi pertumbuhan rambut. Makanan tertentu seperti yang mengandung asam lemak Omega-3 dan vitamin D dapat membantu kesehatan rambut karena menyehatkan folikel. Selain itu, vitamin pertumbuhan rambut seperti biotin secara efektif membantu prosesnya.

Baca Juga:
Cara Menghilangkan Bau Badan Dengan Alami

Memotong rambut kembali

Bila merasa tidak cocok dengan model rambut sehabis dipotong, Anda bisa memotongnya kembali 2-4 bulan lagi. Hal ini memiliki dampak besar pada kesehatan rambut. Meskipun potongan rambut tidak mengubah kecepatan pertumbuhan rambut tapi paling tidak rambut tetap dalam kondisi sehat. Tentu kita smeua ingin memiliki rmabut yang sehat apapun modelnya. (Zee)

(Sumber: Okezone)

Komentar

Terbaru