Resep Es Krim Rumahan yang Anti Gagal

  • Rabu, 31 Oktober 2018 - 08:30 WIB
  • Kuliner

MANAberita.com — ES krim menjadi jajanan yang disukai banyak orang dari berbagai macam kalangan usia. Apalagi jika dikonsumsi di tengah udara yang panas. Bosan dengan es krim yang biasanya dijual di pasaran, tak ada salahnya jika kamu membuatnya sendiri di rumah.

Tak punya mesin pembuat es krim? Jangan khawatir, di bawah ini ada beberapa resep cara membuat es krim sendiri di rumah dengan berbagai macam rasa dan dijamin tanpa ribet.

Es krim sendiri merupakan makanan beku dengan bahan dasar susu. Tidak hanya susu saja, pada produk-produk es krim di toko ditambah pula pemanis, perasa, pengemulsi, serta penstabil, bisa juga ditambah dengan buah-buahan.

Seperti yang kita ketahui, es krim dihidangkan sebagai hidangan penutup atau dessert. Atau bisa juga sebagai camilan. Ada banyak sekali rasa dari es krim dan cara membuatnya, dari cara membuat es krim goreng hingga es krim buah. Daripada kita cuma membayangkan, langsung saja kita praktekkan cara membuat es krim rumahan seperti berikut ini.

1. Resep cara membuat es krim vanilla

Sebagai pembuka, bersama-sama kita akan belajar cara membuat es krim dengan rasa dasar yaitu vanila. Cara membuat es krim vanilla cukup mudah, ikuti saja langkah-langkah berikut ini.

Bahan:
Susu segar 1 L
Gula pasir 200 g
Kuning telur ayam 4 butir, kocok
Tepung maizena 15 g
Vanili 1 sdm

Cara membuat:

Tuang susu segar dan gula pasir ke dalam panci, kemudian masak hingga mendidih sembari terus mengaduk-aduk.
Ambil 1 sdm susu, campurkan dengan tepung maizena, aduk sampai larut.
Setelah campuran tersebut telah tercampur sempurna, tuang ke dalam rebusan susu pertama, aduk hingga merata.
Kemudian tambahkan vanili, aduk hingga rata.

Saring susu menggunakan kain tipis ke dalam wadah lain.

Setelah susu tersaring sempurna, tuangkan kuning telur ke dalamnya, aduk hingga rata.
Masukkan kuning telur secara perlahan.
Diamkan selama 10 menit.

Lalu masukkan ke dalam lemari es / freezer.
Tunggu selama 15 menit, lalu aduk kembali es krimnya.

Baca Juga:
Resep Ayam Bakar Bumbu Padang, Bikin Sendiri Yuk!

Lakukan hal tersebut sebanyak 3 kali agar mendapatkan hasil es krim yang halus dan lembut.

Terakhir masukkan ke dalam freezer dan tunggu selama 8 jam agar dapat membeku sempurna.

Setelah selesai membuat es krim rasa vanila, kita akan melanjutkan pada cara membuat es krim rasa coklat.

2. Cara membuat es krim coklat

Rasa paling populer selanjutnya adalah coklat. Sama mudahnya dengan cara membuat es krim vanilla kok.

Bahan:
Susu segar 1 L
Gula pasir 200 g
Kuning telur ayam 4 butir, kocok
Tepung maizena 15 g
Vanili 1 sdm
Coklat bubuk 3 sdm
Cara membuat:
Tuang susu segar dan gula pasir ke dalam panci, kemudian masak hingga mendidih sembari terus mengaduk-aduk.
Campurkan secara perlahan bubuk coklat dengan terus mengaduk.
Ambil 1 sdm susu, campurkan dengan tepung maizena, aduk sampai larut.Setelah campuran tersebut telah tercampur sempurna, tuang ke dalam rebusan susu pertama, aduk hingga merata.
Kemudian tambahkan vanili, aduk hingga rata.

Baca Juga:
Resep Sambal Rumahan Khas Indonesia yang Bikin Perut Keroncongan

Saring susu menggunakan kain tipis ke dalam wadah lain.

Setelah susu tersaring sempurna, tuangkan kuning telur ke dalamnya, aduk hingga rata.
Masukkan kuning telur secara perlahan.
Diamkan selama 10 menit.

Lalu masukkan ke dalam lemari es / freezer.
Tunggu selama 15 menit, lalu aduk kembali es krimnya.

Lakukan hal tersebut sebanyak 3 kali agar mendapatkan hasil es krim yang halus dan lembut.

Terakhir masukkan ke dalam freezer dan tunggu selama 8 jam agar dapat membeku sempurna.

Resep es krim selanjutnya adalah cara membuat es krim cara membuat es krim tradisional dan sederhana rasa kopi.

Baca Juga:
Makan di Seagood, Kamu Bisa Ketemu Westlife!

3. Cara membuat es krim rasa kopi

Bahan:
Susu segar 1 L
Gula pasir 200 g
Kuning telur ayam 4 butir, kocok
Tepung maizena 15 g
Vanili 1 sdm
Espresso 3 sdm
Cara membuat:
Tuang susu segar dan gula pasir ke dalam panci, kemudian masak hingga mendidih sembari terus mengaduk-aduk.
Campurkan bubuk kopi dengan 1 sdm air panas.
Aduk hingga rata.
Ambil 1 sdm susu, campurkan dengan tepung maizena, aduk sampai larut.
Setelah campuran tersebut telah tercampur sempurna, tuang maizena dan kopi ke dalam rebusan susu pertama, aduk hingga merata.
Kemudian tambahkan vanili, aduk hingga rata.

Saring susu menggunakan kain tipis ke dalam wadah lain.

Setelah susu tersaring sempurna, tuangkan kuning telur ke dalamnya, aduk hingga rata.
Masukkan kuning telur secara perlahan.
Diamkan selama 10 menit.

Lalu masukkan ke dalam lemari es / freezer.
Tunggu selama 15 menit, lalu aduk kembali es krimnya.

Lakukan hal tersebut sebanyak 3 kali agar mendapatkan hasil es krim yang halus dan lembut.

Baca Juga:
Resep Menu Makan Siang yang Lezat dan Gurih, Sayap Ayam Asam Manis

Terakhir masukkan ke dalam freezer dan tunggu selama 8 jam agar dapat membeku sempurna.

Sudah ada 3 resep es krim dengan rasa yang berbeda-beda pada kamus resepmu. Apakah kamu masih ingin mencoba rasa yang lain? Masih ada rasa selanjutnya yang lebih segar lho. Rasa buah-buahan alami tentu saja. Penasaran? Langsung saja simak berikut ini.
4. Cara membuat es krim buah rasa mangga

Bahan:

Susu kental manis 100 ml
Whipped cream 150 g
Air es 200 ml
Mangga 3 buah

Cara membuat:

Ambil 2 buah mangga lalu kupas kemudian blender hingga halus tanpa memakai air. Sisihkan.

Baca Juga:
Resep Ayam Katsu Sambal Matah, Menu Makan Siang yang Bikin Mata Ngejreng

Tambahkan air pada whipped cream lalu kocok hingga mengental lalu campur mangga yang telah diblender tadi ke dalamnya.

Kocok hingga semua tercampur sempurna.
Diamkan selama 10 menit. Lalu masukkan ke dalam lemari es / freezer.

Tunggu selama 15 menit, lalu aduk kembali es krimnya.

Lakukan hal tersebut sebanyak 3 kali agar mendapatkan hasil es krim yang halus dan lembut.

Terakhir masukkan ke dalam freezer dan tunggu selama 8 jam agar dapat membeku sempurna.

Itulah resep cara membuat es krim sendiri di rumah meski kamu tak memiliki alat pembuat es krim. Tak ada salahnya kamu mencoba resep di atas untuk sajian berbuka di bulan puasa ini. Selamat mencoba! (Alz)

Komentar

Terbaru