Hati-hati, Kebiasaan Sepele Ini Mengundang Setan Lho

  • Senin, 21 Januari 2019 - 21:14 WIB
  • Lifestyle
Ilustrasi
Ilustrasi

MANAberita.com – BANYAK orang takut dengan kehadiran makhluk halus atau hantu di sekitar kita. Terkadang hantu datang mendekati kita karena sengaja diundang, tapi ada juga karena kebiasaan kita yang tidak sengaja mengundang kehadiran mereka.

Nah lho, mau tau kebiasaan apa saja?

Makhluk halus sangat menyukai tempat atau bangunan yang kosong dan tidak terawat. Si pemilik mungkin sudah tidak peduli dengan tempat tersebut dan tidak lagi membersihkannya.

Jika kondisi tersebut sudah terlalu lama, bisa memancing makhluk halus untuk menjadikan tempat tersebut sebagai sarangnya. Makhluk halus yang berdatangan bisa saja mengganggu dan tidak mengganggu orang-orang sekitar.

Bernyanyi di malam hari apalagi di tengah malam dan sendirian bisa mengundang setan. Makhluk halus tersebut mendekati manusia yang bersenandung dengan nada suara tinggi dan teratur. Mereka akan datang, mendekati, dan bahkan ikut bernyanyi.

Ketindihan dipercaya karena orang yang mengalaminya tidur menghadap pintu, jendela, atau cermin. Orang yang ketindihan tidak hanya di dalam kamar tidur, tapi juga bisa di tempat terbuka. Jika percaya dengan hal itu, lebih baik tidak tidur menghadap barang-barang tersebut ya.

Baca Juga:
Jarang Disadari, Ini 5 Kesalahan Ketika Merawat Kulit

Setan menyukai berbagai hal yang kotor, najis, dan dosa. Tidak terkecuali perkataan kotor yang dilontarkan seseorang. Bagi kamu yang kerap berbicara kotor, lebih baik mengontrolnya.

Apalagi di tempat asing yang belum pernah kamu kunjungi, jangan sembarangan mencaci-maki dan berkata kotor jika tidak ingin diganggu makhluk halus. (Alz)

Komentar

Terbaru