Sebelum Salah Duga, Ini 7 Kode Cowok Beneran Naksir Kamu

  • Selasa, 22 Januari 2019 - 22:11 WIB
  • Lifestyle
Ilustrasi
Ilustrasi

MANAberita.com — KATANYA cewek itu gampang baper alias bawa perasaan. Apalagi kalau ada cowok yang sedang dekat dengannya. Pasti ada saja pertanyaan yang meluncur di pikiran. Apakah dia naksir atau dia suka kamu apa mendekatimu karena mau PKDT sama temanmu? Hayo, ngaku kamu pasti pernah galau kayak gitu kan?

Tenang, sebenarnya gak sulit kok buat mengetahui seorang cowok itu beneran naksir kamu apa gak. Terpenting kamu harus stay cool, amati tiap gerak-geriknya saat di dekatmu.

Supaya makin yakin, coba cek apakah 7 kode ini pernah dia tunjukkan ke kamu. Jangan keburu ge er duluan ya.

  1. Saat ngobrol berdua, dia lebih tertarik mendengarkan segala hal tentang dirimu

Ketika lagi asyik ngobrol berdua dengannya, dia lebih sering mendengarkan kamu berceloteh. Tema yang kalian bahas juga mayoritas tentang kamu. Apa yang kamu suka, apa yang tak disuka, selalu jadi topik menarik yang seolah gak bosan dia dengarkan. Jarang banget dia bicara soal dirinya.

Karena bagi sebagian besar cowok, gak penting menceritakan tentang dirinya pada cewek yang disuka. Daripada sebatas omongan, lebih baik menunjukkan langsung secara nyata lewat tindakan.

  1. Mengenalkanmu pada teman-teman dekatnya meskipun status kalian belum jadi pacar

Selain hobi, cowok juga suka sering ngumpul bareng teman-temannya. Bagi mereka, masukan dari sahabat-sahabatnya gak kalah penting, sebelum dirinya mengambil keputusan. Makanya kalau dia sudah memperkenalkanmu pada geng-nya, bisa dipastikan dia ingin serius sama kamu.

Dirinya juga ingin memperkenalkanmu dengan dunianya. Melalu kegiatan yang kerap kali dilakoninya bareng sahabat dekatnya. Dari situ juga kamu punya kesempatan, untuk mempertimbangkan, apakah kalian cocok atau tidak.

Baca Juga:
Gara-Gara Candaan Tetangga, Balita Usia 4 Tahun Injak Adik Bayinya Hingga Tewas
  1. Daripada bertemu di jalan, dia lebih suka menjemputmu ke rumah

Cowok yang baik gak akan menyuruh cewek yang disuka, untuk bertemu dengannya di jalan. Aduh, memangnya mau COD-an sama online shop? Sebagai seorang wanita baik-baik, kamu jangan pernah mau disuruh begitu ya.

Sebaliknya, kalau dia memang serius sayang, tentu saja itu gak akan dilakukannya padamu. Dia akan dengan sadar datang menjemputmu ke rumah.

Selain menunjukkan itikad baik pada kedua orangtuamu, dirinya juga ingin meminta izin baik-baik meskipun sekedar untuk jalan-jalan ke mall berdua. Sip deh, kalau gitu!

  1. Tak hanya denganmu, dia juga berusaha dekat dengan sahabat-sahabatmu

Sama halnya dengan dia, kamu pun punya teman dekat yang sering kemana-mana bareng. Paham betul tentang persahabatan kalian, dia juga berusaha mengenal teman-temanmu.

Baca Juga:
Heboh! Warga Temukan Bayi yang Diduga Dikubur Hidup-hidup Oleh Orangtuanya

Walaupun sahabatmu mayoritas perempuan, dirinya gak ragu untuk mencoba bergaul dan menyesuaikan obrolan kalian. Pikirnya, kalau kamu saja bisa membaur dengan kawan-kawannya, masak dia gak bisa melakukan hal yang sama.

Di samping itu, dia juga ingin mengenal kamu lebih dekat melalui para sahabatmu. Dengan diterima sama seluruh anggota gengmu, otomatis kesempatannya buat mendapatkan hatimu lebih terbuka lebar dong.

  1. Dia ingat hari ulang tahunmu, makanan favorit, sampai buku yang sering kamu baca

Banyak ngobrol dan mendengar cerita-ceritamu, ternyata dia gak sekedar melewatkannya begitu saja. Dirinya benar-benar mengingat detail tentang dirimu. Mulai dari kapan hari ulang tahunmu, sampai buku apa yang terakhir kamu baca. Kadang kamu suka lupa apa saja sih yang pernah diceritakan padanya, sampai-sampai dia tahu se-detail itu.

Kalau sudah begitu, kamu pantas ge er sedikit kok. Memang bisa jadi dia lagi PDKT ke kamu nih.

Baca Juga:
Pesawat Lion Air JT 633 Tabrak Tiang Listrik, Penumpang Histeris
  1. Lagi butuh bantuan? Sebut saja

namanya, dia pasti siap sedia menolongmu
Kalau di Amerika orang biasa menghubungi 911 untuk mendapatkan bantuan, kamu ibaratnya tinggal sebut namanya saja, maka pertolongan akan selalu siap tersedia. Meskipun kadang permintaanmu gak begitu pentin, seperti menemani belanja ke mall, tapi dia selalu mengusahakan ada waktu buatmu.

Tapi kalau sudah ada kode begitu, jangan lantas kamu dengan jahatnya memanfaatkan keadaan ya. Ingat, dia belum jadi pacarmu. Jangan semena-mena minta ini-itu. Dia juga punya kesibukan sendiri, gak melulu ngurusin kamu.

  1. Selain kamu, dia terbukti gak lagi dekat dengan cewek lain. Padahal statusnya jomblo, lho

Walaupun berstatus single, dia gak lantas mendekati banyak wanita sekaligus. Kini, konsentrasinya sedang terarah padamu. Dia akan fokus mendekatimu dan gak akan dengan sengaja PDKT juga ke cewek lain. Apalagi bila sedang berada di dekatmu, dia akan sebisa mungkin jaga jarak dengan lawan jenisnya, semata- mata untuk menjaga perasaanmu.

Meski dia gak mengatakan secara langsung, tapi bila diamati pasti kelihatan kok. Bagaimana dia berhati-hati agar kamu gak salah sangka apalagi sampai menilainya playboy karena dekat dengan banyak wanita. (Dil)

Komentar

Terbaru