Sebut Orang India Jorok, Putri Iis Dahlia ‘Ditampar’ Kareena Kapoor

  • Selasa, 28 Januari 2020 - 13:24 WIB
  • Selebriti
Kareena Kapoor dan anak Iis Dahlia

 

Kareena Kapoor dan anak Iis Dahlia

MANAberita.com — AKTRIS India, Kareena Kapoor turut berkomentar soal pernyataan anak Iis Dahlia, Salshadilla Juwita yang diduga menyebut orang India jorok.

Bintang film tersebut memberi peringatan agar Salshadilla ke depan harus berhati-hati sebelum berbicara.

Baca Juga:
1 Kesalahan Fatal Luna Maya yang Selalu Buat Hubungan Percintaanya Kandas di Tengah Jalan

“Next time watch your mouth @salshaindradjaja before you say something,” tulis Kareena Kapoor lewat akun Instagramnya, melansir Fajar.co.

Sebelumnya, Salshadilla telah meminta maaf atas perkataannya. Lewat di Instagram Story miliknya, dia mengaku menyesal telah melontarkan pernyataan yang dinilai rasis tersebut.

“Saya tidak sadar bahwa saya direkam, namun tidak ada alasan untuk apa yang saya katakan. Saya sangat menyesali kesalahan saya dan berharap saya bisa belajar darinya. Banyak cinta,” ungkap Salshadilla.

Baca Juga:
Anjasmara Akhirnya Ungkap Identitas Wanita Pembully Istrinya, Ternyata Sempat Berusaha Lakukan ini…

Masalah ini bermula saat Iis Dahlia mengunggah video Instagram Story. Dalam video itu, dia mengajak Salshadilla menonton film Bollywood. Namun, Salshadilla menolak lantas memilih menonton drama Korea. Tidak hanya itu, dia dalam video juga berkata bahwa orang India jorok.

Terkait permasalahan ini, Iis Dahlia sebelumnya juga sudah buka suara. Dia menyebut bahwa keluarga merupakan keluarga demokrasi, sehingga soal putrinya tidak suka film Bollywood itu bukan masalah besar. Sehingga menurutnya komentar netizen di media sosial tidak perlu ditanggapi.

“Di keluarga aku tuh orangnya demokrasi banget, lu mau suka apa, suka apa, jadi enggak ada masalah,” kata Iis Dahlia. (Dil)

Komentar

Terbaru