2 Rumah Kontrakan Porak-poranda Tertimpa Tower Telkomsel

MANAberita.com – TOWER BTS atau menara telekomunikasi milik Telkomsel di Jalan Masjid Lio, Pancoran Mas, Depok, roboh. Dua unit rumah kontrakan milik warga hancur tertimpa.

Bagian rumah kontrakan kedua dari ujung mengalami rusak pada bagian asbes. Puing atap jatuh hingga menutupi lantai rumah di bagian tengah.

Melansir Detiknews, Garis polisi mulai dipasangkan untuk mensterilkan lokasi kejadian. Salah satu warga di lokasi, Tina (39), mengaku mendengar suara menggelegar saat tower roboh. Menurutnya, saat itu cuaca dalam keadaan normal.

“Kejadian jam 13.00 WIB seperti bunyi petir tiba-tiba saja langsung tumbang. Nggak ada angin nggak ada apa. (Yang jatuh) tower Telkomsel,” papar Tina di lokasi, Senin (21/3/2022).

Penghuni kontrakan, Irma (38), menyebut, saat kejadian, sang anak sedang bersantai di kasur ruang tengah. Sedangkan suaminya menonton televisi di ruang depan. Menara telekomunikasi tersebut jatuh tepat di belakang kontrakan kosong yang terletak di deretan paling ujung.

“Anak saya 13 tahun di kasur main HP biasa, terus tiba-tiba gabruk aja, dia cuma bengong aja udah. Suami lagi di depan TV lagi duduk habis dari belakang tiba-tiba jatuh. Alhamdulillah nggak apa-apa soalnya udah ke depan,” papar Irma di lokasi.

Baca Juga:
Sedih! Dua Hari Jelang Pernikahan, Rumah Untuk Pengantin Ini Justru Terbakar Habis

Irma pun memutuskan mengungsi terlebih dahulu sampai kondisi rumahnya mulai membaik.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Seksi Kebakaran dan Penyelamatan Dinas Gulkarmat Kota Depok Tessy Hariyati menduga menara yang jatuh merupakan kecelakaan murni. Setelah damkar melakukan evakuasi, perawatan dikembalikan ke perusahaan terkait.

“Ini kecelakaan murni kalau saya melihatnya, karena saya lihat seperti itu. Kondisi dikembalikan lagi ke maintenance-nya ya. Penyebab kita tidak bisa prediksi, korban tidak ada, pemiliknya syok saja,” imbuhnya.

Baca Juga:
Pria di Sei Agul Babak Belur diamuk Massa Usai Melakukan Percobaan Pemerkosaan

Adapun kerusakan paling parah terjadi di kontrakan paling ujung yang tak berpenghuni. Sedangkan untuk kontrakan yang ditinggali, kerusakan ditaksir mencapai 60 persen.

“Yang paling parah itu memang kerusakan 70-80 persen kontrakan yang paling ujung. Tapi untuk sebelah kirinya itu dia sekitar 60 persen,” tutupnya.

[sas]

Komentar

Terbaru