Jokowi Bakal Dapat Rumah di Colomadu, Gibran: Nggak Ngurusi

  • Minggu, 18 Desember 2022 - 21:03 WIB
  • Nasional

MANAberita.com – PRESIDEN Joko Widodo (Jokowi) bakal diberi rumah oleh negara diwilayah Colomadu, Karanganyar, Jawa Tengah. Putra sulung Jokowi, Gibran Rakabuming Raka mengaku tak ikut campur terkait pemberian rumah tersebut.

Nggak ada (kabar dari Jokowi). Saya masak ngurusin itu, bukan di Solo juga. Jawaban sesuai Pak Bupati (Karanganyar),” ujar Wali Kota Solo itu, saat ditemui di Bendung Tirtonadi, Sabtu (17/12/2022).

Gibran menyebutkan jika dia dan keluarganya tidak mengetahui soal rencana tersebut.

Baca Juga:
Mantan Pemberontak Gustavo Petro Memenangkan Pemilihan Putaran Kedua Untuk Menjadi Presiden Kolombia Berikutnya

“Ya anggap saja nggak tahu. Sesuai Pak Bupati,” tambahnya.

Gibran merasa tidak memiliki kapasitas memilih lokasi rumah hadiah negara tersebut.

“Bukan wewenang saya,” lanjutnya.

Baca Juga:
Usai Dampingi Prabowo di Harlah PMII, Gibran Tak Cemas Dipanggil PDIP

Sebelumnya, Jokowi akan mendapatkan rumah dari negara usai selesai dari jabatannya sebagai Presiden Republik Indonesia yang terletak di Colomadu.

Bupati Karanganyar Juliyatmono mengungkapkan pemilihan lokasi rumah hadiah untuk Presiden Joko Widodo di Colomadu, Karanganyar sangat representatif. Hal itu lantaran wilayah tersebut dekat dengan bandara.

(sas)

Komentar

Terbaru