Evakuasi Pesawat SAM Air Dilanjut Besok

  • Minggu, 25 Juni 2023 - 18:18 WIB
  • Nasional

Manaberita.com – TIM SAR telah melakukan evakuasi dengan cara turun 200 meter dari puncak gunung untuk mencari keberadaan korban jatuhnya pesawat Semuwa Aviasi Mandiri (SAM) Air di hutan Yalimo, Papua Pegunungan. Akan tetapi hingga sore hari ini titik terabg jatuhnya pesawat tersebut belum ditemukan.

“Pada jam 16.30 WIT, dari tim di lapangan, bahwa tim telah mencoba turun sejauh 200-an meter dengan sistem rappelling. Namun belum menemukan titik pesawat,” kata Kepala Basarnas Marsekal Madya TNI Henri Alfiandi dikutip dari detikcom.

Dengan demikian, tim evakuasi pun harus kembali ke puncak. Heri mengatakan proses evakuasi akan dilanjutkan besok.

“Sehingga tim memutuskan kembali puncak gunung untuk beristirahat dan pemulihan stamina. Selanjutnya pelaksanaan operasi evakuasi akan dilanjutkan pada besok Senin, 26 Juni 2023,” ujarnya.

Pesawat PK SMW yang dipiloti Kapten Hari Permadi dan kopilot Levi Murib dengan membawa empat penumpang mengalami kecelakaan pada Jumat (23/6) dalam penerbangan dari Elelim menuju Poik.

Baca Juga:
Waduh! Pilot Ethiopian Airlines Tertidur Sehingga Melampaui Landasan Pacu

Empat penumpang itu adalah Bartolonius, Ebeth, Dormina, dan Kilimputni.

(Rik)

Komentar

Terbaru