MANAberita.com — MEMILIKI bibir gelap merupakan mimpi buruk, terutama bagi kaum hawa. Biasanya, bibir hitam terjadi karena beberapa faktor seperti merokok, hingga keturunan.
Daripada sedih dan gak percaya diri dengan warna bibirmu, cobain tips ini yuk untuk mencerahkannya kembali.
1. Minyak almond
Minyak almond memiliki zat yang membantu meremajakan kulit.
Nggak hanya itu saja, sifat minyak almond mencegah perubahan warna pada bibir, sehingga dapat membuat lebih cerah.
Ambil sedikit tetes minyak almond dan pijat dengan lembut di bibir kemudian biarkan dalam semalam. Lakukan ini setiap hari sebelum tidur.
2. Lemon dan Madu
Ekstrak jeruk dari lemon membantu menghilangkan warna bibir yang gelap serta membuat bibir terlihat lebih cerah. Madu dapat menyehatkan bibir serta membuat bibir kamu lembut.
Campurkanlah 1 sendok teh air lemon dengan beberapa tetes madu, kemudian oleskan pada bibir kamu, diamkan selama satu jam dan bilas.
3. Cuka Apel
Cuka sari apel bertindak sebagai zat pencerah alami dan juga akan membantu menghilangkan kehitaman pada bibir kamu.
Campurkan cuka apel kedalam air kemudian oleskan pada bibir dan biarkan selama 15 menit. Setelah itu, bersihkan dengan menggunakan air hangat.
4. Baking Soda
Baking soda bertindak sebagai exfoliator dan membantu menghilangkan sel-sel kulit mati yang terdapat pada bibir.