Stttt… Inilah Tanda Jika Diam-Diam Pasanganmu Sedang Marah Padamu

  • Kamis, 23 Agustus 2018 - 01:43 WIB
  • Lifestyle
Stttt... Inilah Tanda Jika Diam-Diam Pasanganmu Sedang Marah Padamu
Stttt… Inilah Tanda Jika Diam-Diam Pasanganmu Sedang Marah Padamu

MANAberita.com — MARAH adalah emosi yang wajar dialami setiap manusia. Namun, tiap orang memiliki cara yang berbeda untuk mengelola emosinya. Ada yang langsung berani mengutarakannya, namun ada yang pilih diam dan memendamnya.

Nah, jika pasanganmu merupakan golongan yang terakhir, artikel ini pas untukmu. Coba baca lima tanda di bawah ini, yang mengindikasikan sebenarnya pasanganmu sedang marah denganmu.
1. Dia hanya menjawab segala pertanyaanmu dengan sangat singkat

“Gakpapa”
“Terserah”
Dua kata itu yang biasanya bakal terlontar dari mulutnya ketika dia sedang tidak dalam suasana hati yang baik. Dia jadi irit bicara dan malas untuk bercakap-cakap denganmu. Bahkan hanya kamu saja yang aktif bertanya dan selalu mencari-cari topik pembicaraan.

Baca Juga:
Tak Perlu Balas Dendam! Penelitian Sebut Jika Lelaki Gemar Selingkuh Lebih Cepat Mati!

Dia lebih memilih diam seribu bahasa dan enggan menanggapi.
2. Enggan menatap wajah atau matamu saat kalian sedang bercakap-cakap

Kamu juga bisa membaca dari bahasa tubuhnya. Ciri pasangan yang marah adalah dia enggan menatap wajah atau mengindari kontak mata denganmu. Ini indikasi kalau dia sedang malas dan gak mau berbicara lebih jauh denganmu.

3. Intonasi saat berbicara padamu tidak seperti biasanya

Baca Juga:
Cara Makeup yang Membuat Pori-Pori Membesar

Cara ini juga bisa digunakan untuk mengenali apakah pasanganmu sedang marah padamu atau tidak. Ketika intonasi bicaranya berbeda dari biasanya dan cenderung meninggi, bisa jadi ini tanda jika dia sedang marah padamu.
4. Pasif agresif dan malah menyindirmu

Pasif agresif juga biasa dilakukan orang yang sedang marah. Dia akan menyindirmu dengan kata-kata pedas dengan tujuan untuk melampiaskan kekesalannya. Ingat, jangan ikut marah dengan kalimat yang dilontarkannya ya. Bisa jadi hubungan kalian makin runyam karena sama-sama emosi.
5. Dia butuh waktu dan enggan bertemu denganmu lebih dulu

Ini adalah satu langkah frontal dari pasangan yang menandakan dia sedang marah padamu. Dia lebih pilih sendirian demi menenangkan diri. Oleh karena itu dia menghindar dulu bertemu denganmu.

Komentar

Terbaru