Ini 3 Nama yang Disebut Potensial Jadi Cawapres Ganjar

  • Sabtu, 08 Juli 2023 - 21:27 WIB
  • Nasional

Manaberita.com – TIGA nama yang dinilai potensial menjadi cawapres Ganjar Pranowo di Pemilihan Presiden atau Pilpres 2024. Ketiganya disebut telah menjalin komunikasi langsung dengan Ganjar untuk membicarakan hal itu.

Menko Polhukam Mahfud MD, Menteri BUMN Erick Thohir, dan Menparekraf sekaligus Ketua Pemenangan Pemilu PPP, Sandiaga Uno, adalah tiga nama yang dinilai bisa menjadi cawapres Ganjar. Mereka tiga dari 10 nama yang pernah disinggung Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

“Pendekatan-pendekatan personal itu kan juga diperlukan sehingga nantinya ketika dilakukan pembahasan secara bersama-sama itu istilahnya buat capresnya juga tidak kawin paksa,” kata Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto di Jakarta, Kamis (6/7).

Lalu, bagaimana elektabilitas ketiganya jika merujuk sejumlah hasil survei dalam beberapa bulan terakhir?

Melansir dari CNN Indonesia, sejumlah hasil survei yang mengukur elektabilitas Mahfud, Sandiaga, maupun Erick. Survei dilakukan selama kurun waktu antara Mei-Juni lalu.

Dalam survei yang dirilis Indonesia Political Opinion pada Juni, Mahfud menempati posisi kedua dengan elektabilitas sebesar 11,1 persen. Dia di bawah Erick Thohir dengan elektabilitas sebesar 15,5 persen.

Sedangkan Sandiaga di posisi kelima dengan 6,5 persen. Dia di bawah Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di posisi ketiga dengan 10,9 persen dan Ridwan Kamil 6,7 persen.

Baca Juga:
Cak Imin Mau Jadi Cawapres Prabowo, Jokowi: Ya Silahkan

Survei dilakukan pada 5-13 Juni 2023 dengan menggunakan metode survei multistage random sampling. Total 1.200 orang menjadi responden dengan margin of error survei lebih kurang 2,90 persen.

Erick Thohir juga berada di posisi pertama dalam survei yang dilakukan Indikator Politik pada akhir Mei lalu. Survei itu dilakukan terhadap 1.200 responden dengan margin of error lebih kurang 2,9 persen, dan tingkat kepercayaan 95 persen.

Ketua Umum PSSI itu unggul dengan elektabilitas sebesar 15,5 persen. Sedangkan, Sandiaga Uno di posisi ketiga dengan, 13,1 persen, dan Mahfud MD kedua dengan 13,4 persen.

Baca Juga:
Ganjar Pranowo Temui Jokowi di Istana Kepresidenan

Sementara, dalam survei Algoritma pada 29 Mei hingga 10 Juni, Sandiaga Uno ada di posisi pertama dengan 11,3 persen. Lalu, Erick Thohir dengan 10,3 persen di posisi kedua, dan Mahfud 8,8 persen di posisi ketiga.

Survei Algoritma dilakukan terhadap 2.009 responden dengan margin of error kurang lebih 2,1 persen, dan tingkat kepercayaan 95 persen.

(Rik)

Komentar

Terbaru