Lucianty Pahri Resmikan Majelis Ta’lim Permata Cendekia

  • Sabtu, 10 Februari 2018 - 18:44 WIB
  • Peristiwa
Lucianty Pahri, Ustadz Hendra
Lucianty Pahri, Ustadz Hendra Zainuddin, Mardiansyah dan Fitra Jaya

MANAberita.com – BERTEMPAT di Aula Pesantren Aulia Cendekia Talang Jambe Palembang,  Kepengurusan Majelis Ta’lim Permata Cendekia periode tahun 2018 – 2020 diresmikan oleh Ketua Dewan Pembinanya Hj Lucianty Pahri, Sabtu (10/02).

Peresmian Majelis Ta’lim ini dihadiri oleh Ketua Ponpes Aulia Cendekia yang juga Dewan Pembina Majelis Ta’lim Permata Cendikia, KH Hendra Zainuddin, Mardiansyah anggota DPRD Sumsel,  tokoh masyarakat, serta ratusan ibu-ibu pengajian dari berbagai Majelis Ta’lim dari Palembang dan Muba.

Dalam kata sambutannya Lucianty berharap anggota Majelis Ta’lim Permata Cendekia  semakin rajin mengikuti  pengajian pada minggu ke 4 setiap bulan.

Baca Juga:
Gadis yang Ditembak Nassar Mirip Muzdalifah, Belum Bisa Move On?
Jamaah Permata Cendekia

“Pengurus-pengurus baru dengan bimbingan Ustadz-ustadz dapat membuat program baru untuk pengembangan Majelis Ta’lim ke depannya,” jelas Lucianty.

Lucianty juga menambahkan bahwa selain pengajian, diharapkan Majelis Ta’lim Permata Cendekia dapat mengisinya dengan kegiatan pelajaran Fiqih dan lain-lain.

“Majelis Ta’lim selain untuk amal dan menambah pengetahuan juga sebagai tempat silaturahim. Jadi ibu-ibu sekalian, semoga tidak malas ya untuk ikut pengajian,” papar Lucianty dihadapan ratusan anggota Majelis Ta’lim.

Sri Wiyanti ketua Majelis Ta’lim, mengaku sangat terharu dengan dukungan baik moril maupun materil yang sudah diberikan oleh Lucianty.

Baca Juga:
Ditembak Nassar, ini Jawaban Gadis ini

“Peran ibu Lucianty sebagai ketua dewan pembina sangat kami rasakan dengan anggota ratusan orang, beliau mendorong kami untuk dapat lebih maju,” papar Sri.

Sri menambahkan, berkat dorongan dari Lucianty, Majelis Ta’lim Permata Cendekia mulai melaksanakan program-program seperti pelatihan memandikan mayat, pembentukan grup rebana dan pelajaran fiqih diluar pengajian semata.

“Kebetulan hari ini bertepatan dengan ulang tahun ke 8 Majelis Ta’lim Permata Puspa. Semoga ini jadi momentum kami lebih baik lagi ke depannya,” ujar Sri.

Dalam acara ini juga diadakan ceramah agama yang dibawakan oleh Ustadz Hendra Zainuddin. Ustadz Hendra dalam ceramah agamanya menjelaskan bahwa ada 5 hal yang perlu disegerakan di dunia ini.

Baca Juga:
Gadis yang Ditembak Nassar Mirip Muzdalifah, Belum Bisa Move On?

“Pertama segerakanlah menguburkan mayat jangan diperlambat, kedua percepatlah bayar utang,” ujar Ustadz Hendra.

Ustadz juga menambahkan bahwa yang ketiga adalah segerakanlah memberi minum dan makan tamu yang datang dan yang keempat percepatlah menikahkan anak perempuan.

“Yang kelima adalah segerakan untuk bertobat, tobat yang sebenar-benarnya bertobat,” tutur Ustadz Hendra.

Dalam kesempatan yang sama Lucianty dan segenap pengurus Majelis Ta’lim Permata Cendikia melakukan pemotongan tumpeng dalam rangka Ulang Tahun ke 8 Majelis Ta’lim Permata Cendekia.

Komentar

Terbaru