Resep Churros, Cemilan Lezat dan Gurih

  • Minggu, 05 Januari 2020 - 13:45 WIB
  • Kuliner
Churros

 

Churros

MANAberita.com — KAMU yang doyan ngemil, tapi nggak suka jajan diluar, maka nggak ada salahnya untuk belajar macak camilan sendiri yang pastinya rasanya enak dan akan membuat kamu ketagihan. Inilah resep Churros yang bisa kamu coba buat di minggu ini. Kamu yang suka makanan manis, pasti akan senang banget nih kalau bisa membuat churros sendiri di rumah.

Kelihatannya makanan yang satu ini susah dibuat, tapi padahal nggak lho. Kamu yang mungkin masih malu dibilang pintar memasak dapat membuat churros di rumah. Bahan-bahannya mudah ditemukan. Kalau weekend ini kamu ingin menghabiskan waktu di rumah, maka nggak ada salahnya untuk membuat resep churros di bawah ini, mengutip dari Beepdo.

Bahan-bahan:

100 gr tepung terigu, ayak dan sisihkan

200 ml air

50 gr margarin

1 butir telur

1 sdt vanilla

Garam dan gula secukupnya

Gula campur dicampur dengan sedikit kayu manis

Baca Juga:
Resep Praktis Seafood Platter Ginger Salsa Dijamin Gurihnya Bikin Nagih

Cokelat leleh

Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:

Masukkan air, mentega, gula, garam dan vanilla ke dalam panci, lalu masak hingga air menjadi kental atau bercampur dengan semua bahan. Matikan kompor.

Baca Juga:
Resep Sweet Potato Toast, Olahan Ubi Kekinian Yang Menyehatkan

Tambahkan tepung terigu ke dalam adonan lalu aduk hingga semua tercampur rata. Diamkan hingga adonan dingin.

Telur yang sudah dikocok lepas dimasukkan ke dalam adonan. Aduk hingga tercampur rata.

Masukkan adonan ke dalam plastic segitiga dan spuit, cetak dan susun di wadah.

Panaskan minyak goreng dengan api kecil.

Baca Juga:
7 Resep Es Buah yang Segar dan Sehat

Goreng adonan hingga berwarna kuning keemasan. Angkat dan tiriskan.

Taburi dengan gula pasir yang sudah dicampur dengan kayu manis.

Churros juga semakin enak dinikmati bila dicocol dengan cokelat kental.

Ingin mencoba untuk membuat resep lainnya? (Ila)

Komentar

Terbaru