Bintang Bollywood Sridevi Meninggal Dunia

  • Minggu, 25 Februari 2018 - 12:05 WIB
  • Selebriti
Sridevi
Sridevi Kapoor

MANAberita.com – MEGA Bintang Bollywood Sridevi Kapoor meninggal dunia akibat serangan jantung dalam usia 54 tahun, Sabtu (24/02).


Aktris yang dikenal dengan nama Sridevi meninggal di Dubai. Dia berada di Dubai untuk menghadiri pernikahan salah satu anggota keluarganya.

Sridevi telah bekerja di industri film sejak berusia empat tahun, dengan membintangi sejumlah film dalam bahasa Tamil, Telugu, Malaylam, Kannada dan Hindi.

Dia merupakan salah satu dari sedikit bintang perempuan India yang dapat meraih sukses tanpa dukungan dari seorang pahlawan pria.

India sambut ‘hangat’ busana tradisionalnya yang dikenakan PM KanadaDitolak kelompok Hindu, film Bollywood kontroversial ‘Padmavati’ tetap diizinkanBisakah Bollywood mengurangi angka buta huruf India?

Dilansir dari bbc.com, suami Boney Kapoor dan putrinya Khushi berada di sisi Sridevi ketika dia menghembuskan napas terakhir.

Sejumlah kalangan menyampaikan belasungkawa, termasuk Walikota London Sadiq Khan. Dia menyampaikan duka cita melalui Twitter: “Sangat menikmati pertemuan dengan ikon Bollywood Sri Devi dalam kunjungan saya ke India baru-baru ini.

Baca Juga:
Meninggal Karena Disengat Listrik, Pria ini Hidup Kembali Usai ‘Dikubur’ di Lumpur

“Sangat sedih mendengar kabar kematian aktris, pemain dan produser yang sangat berbakat.”

Sridevi memulai debut sebagai pemeran utama dalam film Bollywood pada 1978, tak lama kemudian dia melesat sebagai bintang film papan atas India.

Selama lima dekade, dia telah membintangi lebih dari 150 film, termasuk film klasik Bollywood; Mr India, Chandni, ChaalBaaz dan Sadma.

Baca Juga:
Idap Sindrom Langka, Bayi ini Bisa Meninggal Jika Ia Tertidur

Aktris serba bisa ini memutuskan untuk mengambil rehat dari industri film setelah merilis Judaai pada 1997.

Dia kemudian kembali ke industri film pada 2012 lalu, dengan bermain dalam English Vinglish.

Pada 2013 lalu, pemerintah India memberikan penghargaan Padma Shri – yang merupakan penghargaan tertinggi keempat untuk warga sipil.

Komentar

Terbaru