Resep Sambal Rumahan Khas Indonesia yang Bikin Perut Keroncongan

  • Kamis, 15 November 2018 - 11:30 WIB
  • Kuliner
Sambal
Sambal

MANAberita.com — SEBAGAI orang Indonesia, kamu pasti enggak bisa hidup tanpa sambal, kan? Makan memang terasa lebih nikmat kalau ada sambal dan lalap sayur segar. Bahkan nih, makan sambal sama krupuk dan nasi doang saja sudah enak dan bikin kamu nambah nasi lagi. Iya enggak?

Nah, karena sebagian besar orang Indonesia suka sambal (meski yang ngaku enggak suka pedas sekali pun) Kita Muda bakal kasih bocoran resep sambal khas Indonesia yang bisa bikin selera makan naik, mulai dari resep sambal terasi hingga resep sambal matah. Yuk, intip!

1. Sambal terasi adalah sambal yang paling mudah dibikin, tapi rasanya nendang banget. Berikut resep sambel terasi yang endolita yang bisa dicoba di rumah.
Bahan:

3 buah cabe merah ukuran besar
5 buah cabe rawit
1 sdt terasi
1/2 sdt garam
1/2 sdt gula
Cara Membuat:

Tumis terasi tanpa minyak di atas api kecil sejenak. Angkat. Sisihkan.
Potong-potong cabai dan siapkan di dalam cobek. Haluskan.
Masukkan terasi, garam dan gula, haluskan kembali hingga tercampur rata.
Sekarang sambal terasi siap disajikan dengan nasi hangat dan lauk yang sudah kamu siapkan.

2. Resep sambal mentah ini dijamin bikin pecinta pedas ketagihan. Karena enggak digoreng bahan-bahannya, rasa pedasnya begitu kuat. YUUUM!
Bahan:

Bawang merah yang sudah dibersihkan dari kulit luar (150 gram)
Cabai rawit (60 gram)
Jeruk limau (1 buah)
Terasi (3 gram) dibakar,
Minyak kelapa (10 ml)
Garam
Penyedap rasa dan gula pasir secukupnya.
Cara membuat:

Bawang merah dan cabe dicuci bersih lalu iris tipis – tipis.
Campur garam, penyedap rasa, gula pasir dan terasi bakar, kedua bahan ini dicampur lagi sambil diremas -remas
Lalu tambahkan perasan jeruk limau dan minyak kelapa.
Aduk hingga tercampur rata dan sajikan dalam piring.

3. Selanjutnya ada resep sambal matah. Sambal matah memang lagi hits belakangan ini. Paling nikmat kalau ditaruh di atas ayam goreng atau ikan goreng. Wuidiiih, ngiler jadinya :”)
Bahan-bahan:

8 butir bawang merah, iris tipis
3 siung bawang putih, iris tipis
10 buah cabai rawit merah, iris tipis
1 cm terasi, goreng atau bakar terlebih dahulu dan haluskan
2 lembar daun jeruk, buang batangnya dan iris tipis
1 batang serai, buang kulit luarnya dan iris tipis
garam secukupnya
gula secukupnya
1 sdt perasan jeruk nipis
minyak goreng secukupnya
Cara membuat:

Campur semua bahan yang sudah diiris dalam sebuah wadah. Tambahkan garam dan gula secukupnya. Aduk-aduk hingga agak layu.
Panaskan kurang lebih 3-4 sdm minyak goreng dan tuang ke dalam sambal matah. Aduk hingga tercampur rata.
Sambal siap disajikan dengan masakan lainnya.

4. Kamu suka sambal yang enggak begitu pedas? Resep sambal bajak yang satu ini bisa memuaskan lidah tanpa membuat kamu nangis kepedesan, hihi.
Bahan

3 siung bawang merah (haluskan)
6 siung bawang putih (haluskan)
25 cabai rawit (haluskan)
6 cabai merah besar (buang isi, haluskan)
3 buah tomat (haluskan)
2 sdm terasi (bakar atau sangrai lalu haluskan)
2 cm lengkuas (haluskan)
Minyak goreng (secukupnya)
Garam (jika perlu, karena terasi sudah asin)
Bahan Pelengkap

2 siung bawang merah (cincang halus)
3 siung bawang putih (cincang halus)
1 sdm air asam
1 batang serai (memarkan)
1 lembar daun salam
Cara Membuat

Baca Juga:
Masjid di Banyumas Diacak-Acak Orang Tak Dikenal, Alquran Dibuang ke Sumur!

Panaskan wajan lalu tuang minyak goreng secukupnya.
Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Jika sudah harum, masukkan cabai merah dan cabai rawit. Masukkan pula terasi, lengkuas dan tomat.
Aduk semua bahan di atas ketika ditumis. Kecilkan api lalu masukkan bawang merah serta bawang halus cincang agar rasa sambal bajak makin nikmat. Tambahkan daun salam, batang serai dan air asam. Aduk lagi hingga rata dan masak dengan api kecil beberapa menit kemudian.
Jika sambal sudah matang, angkat lalu sajikan.

5. Sambal terong ditemani nasi panas dan kerupuk, wuidiiih, kenikmatan dunia :”)
Bahan

3 buah terong (iris bulat tipis sesuai selera)
1 buah tomat (belah empat)
Minyak goreng (secukupnya)
Bumbu

15 buah cabai rawit (haluskan)
2 buah cabai merah besar (buang isi, haluskan)
9 siung bawang merah (haluskan)
5 siung bawang putih (haluskan)
Garam (secukupnya)
Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
Gula (secukupnya)
Cara Membuat

Panaskan minyak dengan api kecil lalu tumis semua bumbu hingga harum.
Masukkan terong ke dalam wajan lalu aduk rata.
Jika tak ingin sayur terong gosong, tambahkan sedikit air lalu tutup wajan. Menambahkan sedikit air juga akan membuat bumbu meresap dengan baik ke dalam sayur terong.
Aduk-aduk lagi dan segera angkat ketika terong telah empuk juga matang.
Sambal terong pun siap disajikan bersama nasi putih hangat dan lauk tempe goreng, tahu goreng atau pindang goreng.

Baca Juga:
Merinding! Ternyata Inilah Alasan Ular Piton di Sulawesi Kerap Makan Manusia

6. Bagaimana jika ikan teri, pete, dan sambal berkumpul jadi satu? Jadilah sambal pete ikan teri dengan rasa yang khas, teman yang pas untuk nasi yang masih mengepul :”)
Bahan:

100 g ikan teri kering
30 gm petai, dikupas
3-5 bawang merah
3 cabe merah, haluskan
2 cm terasi
30 ml air asam
1 sdt gula pasir
minyak untuk memasak
Cara Membuat:

Belah dua petai yang sudah dicuci, haluskan terasi, cabe merah, dan bawang merah dengan ulekan atau blender.
Goreng ikan teri hingga krispi, tambahkan campuran bumbu halus, tumis hingga tercampur rata.
Tambahkan petai dan tuangkan dalam air asam. Tambahkan gula dan aduk. Kecilkan api dan masak sampai sambal ini agak mengental.
Cicipi, dan sesuaikan rasa sesuai selera Anda.

7. Resep sambal tomat yang satu ini pasti bisa bikin perut keroncongan seketika, karena di dalamnya ditambahkan kemangi. Kebayang enggak tuh gimana wanginya? Ngebayangin saja sudah lapar, apalagi kalau udah ada di depan mata, ya?

BAHAN :

Baca Juga:
Waduh! Kondangan, Ibu dan Anak ini Kompak Curi Amplop Pengantin, Modusnya…

Kemangi secukupnya, petik daunnya
1 bh tomat, belah
3 siung bawang merah
1 atau 2 siung bawang putih
Cabe rawit sesuaikan banyaknya
1/2 sachet terasi
Gula pasir dan garam secukupnya
Cara membuat:

Tumis tomat, bawang-bawangan dan cabe rawit serta terasi sampai layu, angkat.
Ulek atau haluskan bahan yg ditumis tadi, beri gula merah, gula pasir dan garam, koreksi rasa.
Terakhir masukkan daun kemangi, ulek sebentar tidak terlalu lembut. Sajikan dg ayam/ikan goreng dan bakar. Dengan gorengan jg enak lho.

8. Lele goreng atau ayam goreng akan semakin nikmat rasanya jika ditemani dengan sambal pecel lele. Buat yang penasaran gimana caranya bikin sambal pecel lele yang enak seperti di warung-warung, berikut resep sambal pecel lele yang endolita.

Bahan:

5 cabai merah
5 cabai rawit merah
4 buah tomat, belah 2 bagian
3 siung bawang putih
1 sdt terasi matang
1/2 sdm gula merah
Garam, secukupnya
1 buat jeruk limo
Cara membuat :

Baca Juga:
Korean Mini Cake Kekinian, Bisa Coba Sendiri Tanpa Harus Beli

Goreng semua bahan kecuali terasi, gula, jeruk limo dan garam. Goreng hingga matang dan gunakan api kecil
Siapkan ulekan , lalu masukkan bahan-bahan yang sudah di goreng tadi kemudian beri garam, terasi dan gula ulek hingga rata dan halus sampai menjadi sambal
Peras jeruk limo ke atas sambal pecel tadi
Sambal pecel lele siap disajikan.

9. Resep sambal bawang berikut ini pedasnya nampol banget, dijamin bikin selera makan jadi naik! Kira-kira bisa habis nasi berapa piring, ya, kalau ada sambal bawang begini?
Bahan:

10 butir bawang merah
5 siung bawang putih
5 buah cabe merah
15 buah cabe rawit
1 batang serai
Garam secukupnya
Gula Secukupnya
Minyak untuk menumis
Cara Membuat:

Iris tipis serai, sisihkan.
Tumbuk bawang merah, bawang putih, cabe merah dan cabe rawit.
Campur tumbukan bawang dengan serai.
Panaskan minyak, lalu tumis hingga harum. Gunakan api kecil, tambahkan garam dan gula.
Sambal bawang siap disajikan.
Setelah baca resep sambal khas Indonesia di atas, pasti sudah pada ngeces kan? Perut mendadak keroncongan, kan? Sama, Kita Muda tiba-tiba jadi kelaperan, nih. Ah, daripada kelamaan berhalusinasi memikirkan betapa nikmatnya sambal-sambal di atas, mending langsung bikin yuk! (Alz)

(Sumber: Kitamuda)

Komentar

Terbaru