Jane Shalimar Soal Vanessa Angel: Ibarat Dibaikin Malah Ngelunjak

  • Senin, 14 Januari 2019 - 21:09 WIB
  • Selebriti
Jane Shalimar dan Vanessa Angel
Jane Shalimar dan Vanessa Angel

MANAberita.com — JANE Shalimar menjadi teman yang paling sigap menolong Vanessa Angel ketika perempuan berusia 27 tahun tersebut terseret dalam kasus dugaan prostitusi online baru-baru ini. Ia mengunjungi Vanesha di Polda Jawa Timur, menyiapkan pengacara, menjemput, dan tentunya memberikan dukungan moral layaknya seorang sahabat.

Tak ada yang menyangka jika setelahnya Vanesha justru secara tersirat menuding Jane hanya cari panggung. Jane diminta tak lagi bicara kepada publik mengenai Vanesha dan hubungannya dengan kasus dugaan prostitusi online tersebut.

Setelah sempat mengutarakan kekecewaannya lantaran dituding cari panggung, Jane kemudian seolah menyerang balik Vanesha. Ia membocorkan kepada publik mengenai kartu ATM miliknya yang hingga kini belum dikembalikan oleh Vanessa.

Sebagian netizen yang sependapat dengan tudingan pihak Vanessa bahwa Jane hanya cari panggung pun semakin bersemangat mencibir perempuan berusia 38 tahun itu. Lantas, bagaimana tanggapan Jane terkait cibiran netizen terhadapnya?

“Ya, kan saya minta barang saya dibalikin? Kalau dibilang mencari-cari (gara-gara) dan lain-lain, terserah… Lalu, dengan cara apa lagi mintanya, dong?” ujar Jane melansir kumparan.

Menurut Jane, ia telah meminta kartu ATM miliknya kepada pihak Vanessa Angel. Namun, tak ada yang merespons sehingga ia memilih untuk menagih melalui media massa.

“Kalau mereka enggak bereaksi, ya, terserah saja. Tapi, enggak apa-apa juga, sih. Jadi, orang bisa lihat kan kalau mereka ini memang semena-mena. Saya perlu (kartu) ATM itu, lho. Ibarat dibaikin malah ngelunjak. Siapa yang enggak gemas, coba?” tuturnya.

Meski geram, Jane mengaku telah memaafkan Vanessa. Ia berusaha memahami bahwa barangkali perempuan kelahiran 21 Desember 1991 itu lebih nyaman ketika dikelilingi teman-temannya.

Baca Juga:
Kasihan! Masih Kecil, Anak Artis ini Dibully Warganet, Ada yang Disebut Mirip Binatang!

“Justru saya yang minta maaf sama dia kalau apa yang sudah saya lakukan tidak memuaskan untuk dia,” ucap mantan kekasih Iko Uwais tersebut.

Melanjutkan perbincangan, Jane mengaku trauma. Menurutnya, banyak netizen yang dengan mudahnya menghujat tanpa tahu apa yang ia alami dan rasakan.

“Kalau saya dibilang enggak ngertiin keadaannya yang lagi stres dan lain-lain, lalu apa saya enggak boleh stres juga? Saya dibilang bohonglah, pansos (panjat sosial), cari panggunglah. Padahal, itu semua permintaannya sendiri. Sementara di sini nama baik saya juga dipertaruhkan,” beber Jane.

Baca Juga:
Pakar Ekspresi Baca Gelagat Sule Saat Ditanya Soal Narkoba, Ungkap Hasil Tak Terduga

“Apakah nyaman kalau rumah saya ditunggui oleh wartawan-wartawan sampai pagi-pagi buta? Sampai-sampai saya ditegur RT karena di-complain tetangga, seolah-olah saya ngumpetin teroris di dalam rumah. Memangnya itu enggak bikin stres? Sementara saya enggak tahu dia di mana,” lanjutnya.

Menutup percakapan, Jane mengaku lelah lantaran apa yang ia lakukan seolah selalu salah. Ia juga enggan berurusan lagi dengan Vanessa Angel dan orang-orang di sekitarnya.

“Saya sudah bela dia habis-habisan, lalu kok dia malah diam saja dan justru memutarbalikkan fakta? Apa enggak boleh saya merasa sakit hati atas perlakuannya ke saya? Makanya, saya putuskan untuk mundur teratur. Lebih baik saya yang menjauh,” tandas Jane Shalimar. (Dil)

Komentar

Terbaru