Inilah Potret Deri Pramana, Oknum TNI yang Mutilasi Kasir Minimarket Cantik di Palembang

  • Sabtu, 11 Mei 2019 - 20:54 WIB
  • Kriminal
Deri Pramana

 

Deri Pramana

MANAberita.com — JUMAT (10/05) kemarin, sesosok mayat wanita bugil ditemukan di kamar 06, Penginapan Sahabat Mulia, Jalan Hindoli, Musi Banyuasin, Sumatera Selatan.

Jasadnya sudah membusuk. Nurdin, anak pemilik penginapan sudah mencium bau busuk itu sejak Kamis, 9 Mei 2019. Namun saat akan membuka kamar, pintu terkunci.

Keesokan harinya, Jumat, 10 Mei 2019, bau semakin menyengat. Saat itulah, Nurdin melapor ke polisi. Benar saja saat dibuka, ada mayat wanita di atas kasur. Tangannya sudah dimutilasi.

Menurut Nurdin, sebelumnya, seorang pria dan wanita yang diperkirakan korban, datang ke kamar 06 itu. Pria check in atas nama Doni. Diduga, pria itulah pembunuhnya.

Baca Juga:
Ngeri, Tetangga Sebut Rumahnya Berhantu, Aura Kasih Beberkan Fakta Mengejutkan!

Belakangan, terungkaplah identitas korban. Ia diketahui bernama Vera Oktaria, salah satu kasir di minimarket yang berada di Jalan Sudirman, Palembang.

Pelakunya diduga tak lain adalah pacarnya sendiri, Deri Pramana. Diketahui jika Vera dan Deri sudah berpacaran selama 4 tahun, sejak keduanya masih duduk di bangku SMP.

Hal ini menguat setelah diketahui fakta bahwa Vera sering dipukuli oleh Deri. Bahkan, gadis berusia 21 tahun itu curhat dengan temannya dan mengaku tak kuat lagi menjalin hubungan dengan Deri.

Baca Juga:
Bongkar Skema Gaji PNS, Bakal Lebih Gede Dari Sebelumnya?

Apalagi, Deri pernah mengatakan daripada Vera jatuh ke tangan pria lain, lebih baik mati di tangannya.

Seperti apa sih wajah Deri? Yuk intip foto-fotonya ketika bersama korban.

Vera dan Deri

Semoga pelaku segera tertangkap, ya! (Dil)

Komentar

Terbaru