Blibli Minta Maaf, Penjualan Tiket Konser Justin Bieber Bermasalah!

  • Selebriti
  • Selasa, 29 Maret 2022 - 21:21 WIB

Manaberita.com – JUSTIN Bieber akan menggelar konser di Indonesia, Blibli yang menjadi salah satu e-commerce resmi terkait penjualan tiket konser Justin Bieber Justice World Tour 2022 di Jakarta meminta maaf atas keributan sejak pagi tadi.

Banyak Beliebers yang merupakan penggemar dari Justin Bieber sedari pagi tadi mengeluhkan server Blibli yang terus error. Padahal, para Beliebers hendak membeli tiket konser sang idola di Blibli.

Melansir dari detikcom, Tak sedikit Beliebers ngomel dan menyalahkan server Blibli.

Detikcom kemudian menerima permintaan maaf terbuka dari Blibli perihal keadaan sejak pagi tadi. Namun, Blibli juga sangat berterima kasih karena antusiasme Beliebers begitu luar biasa.

Adapun isi permintaan maaf Blibli sebagai berikut.

Pernyataan Resmi Blibli

Jakarta, 29 Maret 2022 – Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi dan berterima kasih untuk antusiasme yang sangat luar biasa dari para Beliebers.

Kami berupaya keras memberikan pelayanan terbaik khususnya bagi para Beliebers untuk bisa mendapatkan tiket

dan informasi terkait konser Justin Bieber – Justice World Tour Jakarta melalui www.justinbieberinjakarta.com

Lebih lanjut, kami terus berkoordinasi untuk memastikan minat atas hal ini bisa terakomodir dengan baik.

Terima kasih.

Yolanda Nainggolan

VP Public Relations, Blibli

Konser Justin Bieber akan berlangsung pada 3 November 2022 di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat.

Adapun tiket konser dapat dibeli pada 29 Maret 2022 mulai pukul 10.00 WIB di justinbieberinjakarta.com. Namun baru beberapa saat dibuka, situs tersebut bermasalah dan kemudian tiket habis dipesan.

Harga tiket konser Justin Bieber ini dibandrol dari yang termurah, Rp 1,5 juta hingga termahal, Ghost VIP Package dengan harga Rp 8,5 juta.

(Rik)

Komentar

- Sponsored Ad -

Terbaru

  • Sun, 28 May 2023
Selvi Ananda Dihina Netizen, Begini Reaksi Gibran

Manaberita.com – ISTRI Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, Selvi...

  • Sun, 28 May 2023
Viral Kabel Ties Mario Dandy, Kapolda Metro Jaya Perintahkan Propam Periksa Anggotanya

MANAberita.com – KAPOLDA Metro Jaya Irjen Karyoto memerintahkan Propam untuk...

  • Sun, 28 May 2023
Helikopter TNI AD Jatuh di Kebun Teh Ciwidey

MANAberita.com –  SEBUAH kecelakaan pesawat berjenis helikopter terjadi di kawasan...

  • Sat, 27 May 2023
Sarwono Kusumaatmadja Meninggal Dunia

MANAberita.com – MENTERI era Orde Baru, Sarwono Kusumaatmadja dikabarkan menghebuskan nafas terakhir pada...

  • Sat, 27 May 2023
Pemilik Ruko Pluit Klaim Inisiatif Perbaiki Jalan: Sudah Habiskan Rp394 Juta

MANAberita.com – POLEMIK pembongkaran ruko yang ‘memakan jalan’ di Pluit...

  • Sat, 27 May 2023
Viral Video Ketua RT Dipersekusi, Ternyata Video Lama

MANAberita.com – SEBUAH video yang menunjukkan seorang Ketua RT di Pluit,...

Press ESC to close