Waketum Partai Garuda Nilai Aksi Borong Tiket Sukseskan Formula E

  • Minggu, 05 Juni 2022 - 15:32 WIB
  • Nasional

MANAberita.com PERHELATAN Formula E Jakarta 2022 berjalan lancar. Waketum Partai Garuda Teddy Gusnaidi menilai hal tersebut tidak lepas dari aksi borong tiket yang dilakukan oleh sejumlah pihak.

“Formula E sudah selesai, tiket terjual habis, dihadiri oleh Presiden Jokowi dan para tokoh nasional lainnya. Penonton memenuhi tribun sehingga masyarakat dunia yang menyaksikan bisa melihat bahwa penyelenggaraan event di Indonesia ramai dan masyarakat Indonesia antusias,” kata Teddy dalam keterangan tertulis, Minggu (6/6/2022).

Menurutnya, suasana ramai di venue Formula E menjadi salah satu faktor kunci kesuksesan. Apalagi event ini disorot dunia.

Baca Juga:
Gampang! Begini Cara Mudah Mengetahui Stalker yang Sering Melihat Instagram Milikmu

“Mau yang borong tiket itu panitia, mau yang borong tiket itu partai politik, mau yang borong itu siapapun, lalu dibagi-bagi ke masyarakat untuk datang menonton, bukan itu poinnya. Poin yang paling penting adalah event ini terlihat ramai dihadiri oleh masyarakat,” tegasnya.

Teddy menambahkan jika tiket tidak terjual habis dan penonton sepi, maka Pemerintah Indonesia akan disorot perhatian dunia. Terutama Presiden Joko Widodo.

“Kita akan ditertawakan oleh masyarakat dunia. Jadi aksi borong tiket oleh berbagai pihak bisa jadi salah satu hal yang menyelamatkan wajah Indonesia,” sambungnya.

Baca Juga:
Videonya Viral, Rani ‘Syantik’ yang Mengaku Istri Sah Iqbaal Ramadhan Justru Kena Sindrom ini

Terlepas dari aksi borong tiket di formula E ini, Teddy mengingatkan untuk ke depannya saat ingin membuat sebuah perhelatan besar untuk cek ombak respons masyarakat terhadap event tersebut.

“Formula E menjadi pelajaran bagi kita semua, sebelum mengadakan maka harus dilihat apakah event yang akan diadakan diminati masyarakat Indonesia atau tidak? Selain itu, dalam melakukan penyelenggaraan event internasional ke depan harus lebih fokus, mengedepankan persiapan yang matang dan tidak lagi ada drama-dramaan, sehingga event Internasional didukung oleh masyarakat secara luas,” pungkas Teddy.

(sas)

Komentar

Terbaru