Gibran Buka Suara soal Kericuhan Munas Hipmi

  • Selasa, 22 November 2022 - 23:18 WIB
  • Nasional

MANAberita.com – GIBRAN Rakabuming Raka berkomentar terkait kericuhan yang terjadi saat Musyawarah Nasional (Munas) XVII Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) yang berlangsung di Hotel Alila, Solo, Selasa (22/11).

Ia berharap kejadian serupa tidak terjadi lagi di kota yang dipimpinnya. Ia juga berharap ricuh Munas Hipmi tak berdampak ke citra Kota Solo.

“Pemilihan apapun ya diselesaikan dengan kekeluargaan. Pokoknya kami tidak ingin ada kejadian-kejadian yang jelek terjadi di Solo,” katanya usai mendatangi lokasi Munas Hipmi, Selasa (22/11).

Sebelumnya, Musyawarah Nasional (Munas) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) XVII pada Senin (21/11) di Solo, Jawa Tengah, diwarnai kericuhan. Hal itu diketahui dari sebuah video yang tersebar di media sosial. Sejumlah peserta terlibat adu jotos.

Ketua Organizing Committe (OC) Munas HIPMI XVII Muhammad Ali Affandi membenarkan kejadian kericuhan tersebut. Ia menyebut, kericuhan terjadi di luar sidang pleno Munas karena adanya kesalahpahaman.

Gibran berharap kericuhan yang terjadi di Munas XVII HIPMI tersebut tidak dibesar-besarkan. Menurutnya, kericuhan tersebut hanya kejadian kecil.

“Halah, kejadian kecil aja,” kata Gibran yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Pembina HIPMI Jawa Tengah itu.

Meski diwarnai baku hantam, Gibran menganggap Munas HIPMI di Solo tetap berjalan lancar. Ia memastikan pemilihan Ketua Umum BPP HIPMI itu tetap berjalan sesuai rencana.

Baca Juga:
Gara-Gara Titipkan Kios Bensin ke Tetangga, Remaja 14 Tahun di Medan Dibakar Ibunya!

“Insyaallah lancarlah ya. Pleno diselesaikan siang ini, atau kalau molor ya sore nanti,” katanya.

Ia mengaku telah mendapatkan keterangan dari Panitia Munas terkait kejadian semalam. Ia meminta semua pihak tidak perlu melaporkan kejadian tersebut kepada Polisi.

“Kalau soal itu tanya Pak Kapolres saja. Tapi kekeluargaan aja, wong cah enom kok (anak muda kok),” katanya.

Baca Juga:
Gas Air Mata yang Disemprotkan ke Mahasiswa Demo Ternyata Kedaluwarsa

Sementara itu, Kapolresta Surakarta, Kombes Pol. Iwan Saktiadi mengatakan sampai saat ini pihaknya belum menerima laporan terkait insiden perkelahian di Munas HIPMI tersebut. Polres, katanya hanya mendorong agar HIPMI bisa menyelesaikan pertikaian tersebut secara kekeluargaan.

“Kami hanya memediasi saja agar ini diselesaikan diselesaikan secara internal saja,” katanya.

(sas)

Komentar

Terbaru