MANAberita.com – SEBUAH video yang menampilkan detik-detik kecelakaan mobil yang tertabrak kereta api di perlintasan sebidang viral di berbagai media sosial, salah satunya melalui akun TikTok @masdhaang26_.
“Sebuah minibus tertabrak kereta api di Kalipuro Banyuwangi,” tertulis dalam keterangan unggahan tersebut.
Dalam video tersebut, terekam sebuah mobil berwarna putih hendak melewati jalur perlintasan kereta api.
Tak terlihat pula adanya palang dalam jalur perlintasan sebidang tersebut. Kemudian terlihat mobil tersebut sudah memasuki jalur perlintasan. Tak lama lemudian, kereta api melintas dan seketika menabrak mobil tersebut. Mobil tersebut lantas terpental dari area perlintasan.
Dilansir dari laman Kompas.com, berdasarkan keterangan Kanit Gakkum Polresta Banyuwangi Iptu Dwi Wijayanto, korban kecelakaan tersebut adalah sepasang suami istri berinisial H (53) dan S (47).
Keduanya merupakan warga Kelurahan/Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi, Jawa Timur.
Pihak kepolisian juga mengatakan, berdasarkan keterangan sejumlah saksi di lokasi, warga setempat sudah memberikan kode akan adanya kereta yang melintas.
Namun, mobil tersebut tetap melaju hingga terjadi kecelakaan.
Akibat kecelakaan itu, H mengalami patah tulang di bahu kiri. Sedangkan istrinya, dalam kondisi sesak napas.
“Untuk mobil mengalami kerusakan pada body depan, samping, dan belakang,” ungkap Dwi.
Terpisah, Pelaksana Harian manager Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember Anwar Yuli Prastyo menjelaskan peristiwa tersebut terjadi pada Rabu (28/6/2023).
Kereta api yang terlibat kecelakaan itu adalah Sritanjung relasi Ketapang–Lempuyungan.
Sementara mobil tersebut adalah Honda Mobilio dengan nomor polisi P 1884 WR.
Peristiwa tersebut terjadi di JPL nomor 20 (resmi tidak terjaga) KM 13+8 petak jalan Ketapang–Argopuro.
“Berdasarkan keterangan masinis KA Sritanjung, pada saat akan melintas di JPL 20 tersebut, masinis sudah melakukan tugasnya dengan membunyikan klakson atau suling lokomotif berkali-kali,” ujarnya saat dikonfirmasi pada Jumat (30/6/2023).
(sas)