Berbuah Manis, Gubernur Sumsel Perbaiki Jalan yang Disindir Remaja OKU Selatan

  • Kamis, 28 Februari 2019 - 07:25 WIB
  • Viral
Herman Deru perbaiki jalan
Herman Deru perbaiki jalan

MANAberita.com — BEREDAR foto cara kocak model ABG di Batumarta, Ogan Komering Ulu, di Batumarta, (sebelumnya disebut Ogan Komering Ilir, red) Sumatera Selatan protes jalan rusak dengan cara kocak. Ada pose sedang memancing hingga ada pula yang sampai mandi lumpur.

Protes tersebut pun akhirnya di respon oleh pemerintah Sumatera Selatan. Kabarnya, Pemvrov Sumsel telah menyiapkan Rp 500 miliar untuk perbaikan jalan di 17 kabupaten/kota yang ada di Sumsel.
?
“Kami telah menyiapkan dana perbaikan infrastruktur Rp 500 miliar, dana ini akan digunakan untuk perbaikan jalan-jalan di 17 kabupaten/kota yang ada di Sumsel,” kata Gubernur Sumsel, Herman Deru.

Baca Juga:
Beri Sinyal Dukung Penundaan Pemilu 2024, Waketum Golkar: Sah Saja Asal Melalui Mekanisme Konstitusi

Sementara, jalan Musi Banyuasin yang kini telah menjadi jalan lintas Sumatera akan disiapkan dana Rp 30 miliar untuk memperbaiki jalan tersebut.
?
“Kalau Musi Banyuasin sudah disiapkan Rp 30 miliar sama di Batumarta, OKU, itu jalan ekstra migrasi kabupaten, tapi kita akan berikan bantuan Rp 11,5 miliar, 17 kabupaten/kota semua dapat,” lanjut Heru.

Proses pengerjaan jalannya sendiri dipastikan akan secepatnya diperbaiki. Namun, Heru mengatakan tetap menunggu proses lelang selesai supaya bisa segera terealisasikan.
?
“Sekarang sudah masuk tahap tender Rp 500 miliar. Semua butuh proses. Ya kita mau secepatnya direalisasikan di tahun 2019 ini,” ujarnya lagi. (Dil)

Komentar

Terbaru