MANAberita.com – SEBUAH video mendadak viral di media sosial. Video tersebut yang detik-detik warga hampir tertabrak iring-iringan mobil Presiden Joko Widodo di Batang.
Terkait video viral itu, polisi kemudian memberikan tanggapan tentang pengamanan kunjungan presiden.
Dalam rekaman video memperlihatkan warga tampak riuh ramai menyambut rombongan mobil Presiden Jokowi.
Diketahui, mobil rombongan melewati Jalan Raya Pasar Bandar, Kabupaten Batang, pada Rabu (8/6/2022).
Mengutip tribunnews, saat iring-iringan mobil Presiden melintas, tiba-tiba ada seorang warga yang nekat berlari ke tengah jalan berusaha mengambil kaos yang dibagikan itu.
Meskipun hampir tertabrak iring-iringan, warga yang mengenakan kaos merah dan bertopi itu akhirnya berhasil mengambil kaos tersebut.
Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol M Iqbal Alqudusy mengatakan, polisi sudah berupaya mengamankan jalur saat ada pengawalan kunjungan Presiden Jokowi.
Saat mobil rombongan Presiden Jokowi melintas, warga sangat antusias hingga berupaya mengambil kaos yang dibagikan itu sampai ke tengah jalan.
“Polri sudah berupaya mengamankan Jalur VIP dan warga daerah Limpung Batang, karena antusias, berupaya ambil kaos saat iringan berjalan,” kata Iqbal, saat dikonfirmasi, pada Kamis (9/6/2022).
Iqbal mengatakan, saat iring-iringan, mobil rombongan berjalan dengan kecepatan rendah.
“Rombongan juga kecepatan rendah, alhamdulillah lancar. Warga aman dan tidak ada masalah,” ungkap dia.
Kendati demikian, pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati dan tidak melakukan tindakan yang membahayakan.
“Antusias warga memang sangat tinggi. Namun, kami berpesan kepada warga agar lebih berhati-hati saat melintas rombongan pengawalan VIP,” ujar dia.
(sas)