ABG Perempuan Ditendang hingga Diseret Sesama ABG di Bogor, Ortu Lapor Polisi

  • Selasa, 28 Juni 2022 - 20:48 WIB
  • Nasional

Manaberita.com – SEORANG remaja berjenis kelamin perempuan diduga menjadi korban penganiayaan di sekitar Lapangan Sempur, Kota Bogor. Orang tua korban melaporkan dugaan penganiayaan tersebu kepada polisi.

Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota Kompol Dhoni Erwanto mengatakan keluarga korban telah melaporkan kejadian tersebut ke Polresta Bogor Kota pada Senin (27/6/2022).

“Korban sudah lapor kemarin, sedang kita tangani, karena pihak korbannya baru lapor kemarin. Yang datang melapornya itu orang tua korban, bukan korbannya langsung. Korban orang Bogor,” kata Dhoni saat dimintai konfirmasi, Selasa (28/6/2022).

Dhoni mengatakan jika pihaknya masih mendalami keterangan pihak keluarga korban untuk menindaklanjuti kasus dugaan penganiayaan tersebut.

“Sejauh ini kita baru periksa satu saksi ya, kita masih dalami ini. Saksi yang kita dalami ini orang tua korban, sedangkan untuk korban belum kita mintai keterangan karena masih trauma kan,” ujar Dhoni.

Baca Juga:
Tak Siap Jadi Orang Tua, Remaja Dibawah Umur ini Buang Bayinya di Selokan

Dhoni juga menyebutkan jika pihaknya akan menyelidiki terlebih dahulu kasus ini agar tak terjadi kekeliruan.

“Kita tetap tangani ini, tapi kita tetap selidiki agar tidak terjadi kekeliruan. Jadi terkait ini, faktanya ada, kejadiannya di Bogor,” tambahnya.

Sebelumnya, video penganiayaan terhadap seorang remaja perempuan terhadap remaja perempuan lainnya di Bogor viral di media sosial. Polisi pun turun tangan menyelidiki peristiwa itu.

Baca Juga:
Kasus Penganiaya Anak Pejabat Pajak Viral, Kemenkeu Buka Suara

Dalam video tampak seorang remaja perempuan berkaus hitam menendang kepala remaja perempuan lain yang terduduk di trotoar.

Remaja perempuan diduga korban terlihat sempat berdiri. Namun rambutnya ditarik hingga terjatuh lagi. Remaja diduga pelaku juga tampak menampar korban. Remaja perempuan diduga pelaku juga terlihat menyeret korban.

(Rik)

Komentar

Terbaru