MANAberita.com – KEPALA Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono kini terpilih menjadi Gubernur DKI Jakarta yang bakal gantikan Anies Baswedan yang habis masa jabatannya pada 16 Oktober mendatang.
Heru merupakan orang dekat Presiden Jokowi sejak di DKI Jakarta. Ia menduduki sejumlah posisi sebelum ditarik Jokowi ke istana.
Dia lahir di Medan pada 13 Desember 1965. Heru merupakan lulusan Universitas Krisna Dwipayana, Jakarta.
Heru terjun ke birokrasi sejak 1993. Saat itu, ia menjadi Staf Khusus Wali Kota Jakarta Utara. Kariernya terus menanjak di Pemprov DKI Jakarta hingga era Gubernur Joko Widodo dimulai.
Pada era Jokowi, tepatnya 2013, Heru menjabat Kepala Biro Kepala Daerah dan Kerjasama Luar Negeri (Kabiro KDH dan KLN) DKI Jakarta. Pada akhir masa kepemimpinan Jokowi di Jakarta, Heru ditunjuk sebagai Wali Kota Jakarta Utara.
Heru masih membantu Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok setelah Jokowi menjadi presiden. Ia pun sempat ditunjuk Ahok sebagai calon wakil gubernur.
Meski demikian, niatan Ahok gagal. Ia maju bersama Djarot Syaiful Hidayat dengan dukungan PDIP.
Karier Heru tak berhenti. Ia justru ditarik Jokowi ke istana. Heru menggantikan Djaharmansjah Djumala pada posisi Kepla Sekretariat Presiden.
Saat ini, Jokowi telah merestui Heru sebagai pj gubernur DKI Jakarta. Heru akan menggantikan Anies Baswedan hingga ada gubernur definitif hasil Pilkada 2024 mendatang.
(sas)