Diduga Ada Adegan Merugikan Bisnisnya, Lucinta Luna Bakal Polisikan Program TV ini

  • Minggu, 22 September 2019 - 20:41 WIB
  • Selebriti
Lucinta Luna

 

Lucinta Luna

MANAberita.com — SELEBGRAM Lucinta Luna mengaku dirugikan saat menjadi bintang tamu di salah satu program, yang diduga ditayangkan di televisi.

Lucinta mencurhatkan hal tersebut via Insta Storynya, Sabtu (21/09). Bahkan, dia mengatakan akan membawa kasus tersebut ke ranah hukum.

Hanya saja, Lucinta tidak mengungkapkan detail program mana yang dimaksud.

“Sumpah kali ini program anda enggak lucu, malah bikin rugi bisnis nama baik saya,” tulisnya, melansir Pojoksatu.

Baca Juga:
Gisel Akhirnya Ungkap Alasannya Gugat Cerai Gading Marten

Dia menyebut dibayar minim tapi adegannya berisiko tinggi hingga merugikan dirinya.

“Gue punya batas kesabaran. Totalitas gue tinggi, bayaran enggak seberapa tapi sampe ada adegan yang merugikan bisnis gue. Silahkan lanjutkan kasus ini sama kuasa hukum saya,” tegasnya.

Sebelumnya, Lucinta Luna sempat menghebohkan karena aksi memberikan rangkaian rambutan ke kepala Raffi Ahmad yang memang phobia dengan buah berambut itu di acara Pesbukers.

Baca Juga:
Dikabarkan Jadi Tukang Parkir, Beginilah Reaksi Adik Billy Syahputra Saat Ditawari Pekerjaan Oleh Kriss Hatta

Lucinta dimaki dan dibentak suami Nagita Slavina itu hingga membuatnya menangis. Video yang disebut adegan gimick itu sempat trending nomor 1 di Youtube.

Selain itu, keesokannya, Lucinta juga dibuat malu lantaran wignya tercopot di Pesbukers. Kepalanya tampak botak yang membuatnya dibully sebagai laki banget.

Tak hanya di Pesbuker, dia juga rela jungkir balik saat menjadi bintang tamu di Brownis beberapa waktu lalu. (Alz)

Komentar

Terbaru