Meninggal di Kandungan, Inilah Nama Bayi Kembar Ammar Zoni dan Irish Bella

  • Minggu, 06 Oktober 2019 - 22:06 WIB
  • Selebriti
Irish Bella

Nama bayi kembar Irish Bella dan Ammar Zoni

MANAberita.com — AMMAR Zoni dan Irish Bella terpaksa harus mengikhlaskan kedua anak kembarnya menghadap Illahi pada Minggu (06/10) sore tadi.

Diketahui, bayi kembari mereka jenis kelamin perempuan dan meninggal ketika di usia kandungan 27 minggu.

Kedua jenazah putri Irish dan Ammar itu pun telah dimakamkan di TPU Kalimulya 1, Depok, Jawa Barat pada hari yang sama. Ammar Zoni pun terlihat memimpin langsung prosesi pemakaman dua putri kecilnya itu.

Tak hanya Ammar, pemakaman tersebut juga dihadiri oleh Suhendri Zoni, ayah Ammar. Pria paruh baya itu terlihat menguatkan sang putra untuk tetap tabah menerima cobaan ini.

Usai pemakaman selesai, Suhendri pun sempat menjawab beberapa pertanyaan yang diajukan oleh wartawan. Ia juga membeberkan nama kedua putri Ammar dan Irish yang kini telah tiada itu.

Baca Juga:
Viral Video Young Lex Bermesraan di Tempat Umum, Netizen Salfok Sama Si Cewek: Itu Lucinta Luna?

“(Namanya) Ayura binti Akbar, dan Ayuna Khadijah binti Akbar,” ujar Suhendri, melansir Insert Live

Saat ditanya lebih lanjut mengenai penyebab meninggalnya kedua cucu pertamanya itu, Suhendri enggan menjawab. Ia pun langsung meninggalkan tempat pemakaman bersama Ammar Zoni. (Alz)

Komentar

Terbaru