Wow! Aliando Syarief Perankan Dono di Film Warkop DKI 3 dan 4

Aliando Syarief jadi Dono
Aliando Syarief jadi Dono

MANAberita.com — TEASER Warkop DKI Reborn 3 dan 4 yang ditunggu-tunggu akhirnya rilis juga. Tak lagi diperankan oleh Abimana Aryasatya (Dono), Vino Bastian (Kasino) dan Tora Sudiro (Indro), kali ini pemerannya digantikan oleh yang lebih muda.

Mereka adalah Aliando Syarief (Dono), Adipati Dolken (Kasino) dan Randy Danistha (Indro). Sengaja dipilih pemain yang lebih muda, karena film diambil pada zaman Dono, Kasino dan Indro masih kuliah.

Melansir Matamata, Teaser Warkop DKI Reborn 3 dan 4 menampilkan adegan kompilasi perkuliahan jurusan masing-masing seperti di film Warkop: Sama Juga Bohong (1986). Dono sebagai mahasiswa Teknik Elektro, Kasino kuliah di jurusan Kesehatan Masyarakat dan Indro kuliah di Teknik Sipil.

Jawaban mereka dari kelas dan jurusan berbeda itu digabung dan saling menyaut sehingga terdengar ngawur. Adegan ini menjadi salah satu favorit film Warkop.

Kemunculan Aliando Syarief sebagai Dono mulanya mengejutkan publik. Tak yakin Aliando akan berhasil memerankan karakter Dono yang ikonik.

Mengingat saat muncul di layar wajahnya sama sekali tak mirip Dono. Sebab wajah Aliando Syarief kental akan kebuelannya.

Baca Juga:
Galih Ginanjar Sudah Dipenjara, Kini Barbie Kumalasari yang Terancam Dibui, Kasus Apa?

Tapi siapa sangka, anggapan itu pecah setlah melihat aktingnya di teaser Warkop DKI Reborn 3. Wajah boleh beda, tapi akting Aliando sebagai Dono ini sangat mirip dengan aslinya.

Mulai dari gimmick wajah, gestur serta gaya bicaranya. Penggemar Aliando Syarief makin bangga padanya setelah menonton teaser Warkop DKI Reborn 3 dan 4. (Dil)

Komentar

Terbaru