Anaknya Tajir Melintir, Inilah Pekerjaan Asli Ayah Nikita Mirzani

  • Senin, 28 Oktober 2019 - 18:53 WIB
  • Selebriti

 

Nikita Mirzani

MANAberita.com — MENURUT Sajad Ukra, ternyata pekerjaan asli ayah Nikita Mirzani bukan Direktur PT Krakatau Steel.

Pekerjaan Asli ayah Nikita Mirzani itu rupanya masih berhubungan dengan urusan besi.

Sebelumnya diketahui, Nikita Mirzani menyebutkan bahwa ayahnya merupakan Direktur PT Krakatau Steel.

Namun baru-baru ini, pengakuan Nikita Mirzani itu justru dibantah oleh mantan suaminya, Sajad Ukra.

Melansir Surya Malang, Sajad Ukra kini sedang berkonflik dengan Nikita Mirzani terkait perebutan hak asuh anak.

Bahkan aksi perebutan anak itu justru membuat kuasa hukum Sajad Ukra, Elza Syarief melaporkan Nikita Mirzani.

Dilansir dari YouTube Gosip Selebriti pada Sabtu (26/10), Sajad Ukra mengaku jika ayah Nikita Mirzani bukanlah direktur PT Krakatau Steel melainkan hanya manajer yang tugasnya membeli besi tua.

Pengakuan Sajad Ukra ini disampaikan saat ia menyabangi Polda Metro Jaya saat memberikan keterangan terkait laporan Elza Syarief kepada Nikita Mirzani.

Sajad Ukra yang menjadi saksi tampak didampingi istrinya, Medina Moesa.

Saat itu Sajad Ukra, pria yang pernah menikah dengan Nikita Mirzani, memberi keterangan di depan penyidik hanya 20 menit.

Terkait pengakuan Nikita Mirzani yang menyebut jika ayahnya adalah direktur salah satu BUMN, Sajad Ukra langsung mengungkapkan kebenarannya.

Mulanya, Sajad Ukra menyebut jika mendiang ayah Nikita Mirzani adalah sosok orang tua yang memiliki kepribadian baik.

“Ayahnya orang baik dan takut Allah,” kata Sajad Ukra.

Rupanya, sebelum menikahi Nikita Mirzani, Sajad Ukra pernah bertemu ayah mertuanya itu.

Pertemuan itu berlangsung di kantor ayah Nikita Mirzani. Tapi fakta tak terduga justru dibongkar oleh Sajad Ukra.

Ya, Sajad Ukra secara gamblang menyebut jika mertuanya malu memiliki anak seperti Nikita Mirzani.

Baca Juga:
Menantu Kesayangan, Nia Ramadhani Akui Dirinya Akan Diusir Mertua dan Suami Jika Berani Lakukan ini

“Ayahnya selalu bilang kalau dia malu punya anak seperti NM (Nikita Mirzani) dan takut menyalakan televisi di rumah karena malu melihat anaknya,” ujar Sajad Ukra.

Dari obrolan tersebut, Sajad Ukra mengetahui bahwa ayah Nikita Mirzani bukan direktur PT Krakatau Steel itu.

“Ayahnya waktu itu bilang bukan direktur, tapi cuma manajer yang tugasnya membeli besi tua,” ucap Sajad Ukra.

Hal ini seolah berbanding terbalik dengan ucapan Nikita Mirzani di program Alvin & Friends.

Kala itu Alvin Adam terlebih dulu menyinggung harta kekayaan yang kini dimiliki oleh Nikita Mirzani.

Setelah itu, Alvin Adam menyebut sosok orangtua Nikita Mirzani.

“Sudah sukses, rumahnya enak, bahkan mau diperbesar lagi ke belakang, kangen gak sama orangtua? Karena mereka belum pernah merasakan ini kan?” tanya Alvin Adam.

Baca Juga:
Disebut Terlalu Banyak Makan, Cornelia Agatha Semakin Gemuk Karena Penyakit Mematikan Ini Bersarang Di Tubuhnya

Menjawab pertanyaan Alvin Adam, Nikita Mirzani menyebutkan ada penyesalan terbesar dalam hidupnya.

Nikita Mirzani menyesal karena kedua orang tuanya lebih dulu meninggal dunia tanpa melihat kesuksesannya.

“Penyesalan terbesar dalam hidup Niki adalah kenapa Tuhan terlalu cepat mengambil kedua orangtua Niki, tanpa mereka merasakan apa yang Niki rasakan,” ungkap Nikita Mirzani.

Lebih lanjut, Nikita Mirzani mengaku latar belakang kedua orang tuanya ini adalah sosok yang terbilang kaya raya.

“Sebenarnya orangtua Niki bukan orang tau yang miskin. Papa Niki dulu direktur perusahaan Krakatau Steel, terus mama Niki juga ibu rumah tangga yang lebih dari cukup. Pokoknya Niki bukan dibesarkan dari keluarga yang sederhana,” paparnya.

Meski begitu, Nikita Mirzani menginginkan ia bisa memberikan hasil jerih payahnya kepada orangtua.

“Tapi Niki pengen aja apa yang Niki punya bisa kasih ke mama papa Niki,” ucap Nikita Mirzani.

Baca Juga:
Klarifikasi Nagita Slavina Soal Viralnya Video Porno yang Mirip Dirinya

“Tapi Tuhan punya rencana yang beda,” tambahnya kini dengan ekspresi sedih.

Kemudian, Nikita Mirzani menyadari bahwa kepergian sang mama ini adalah rencana Tuhan yabg terbaik.

Pasalnya, sang mama diketahui sudah lama menderita kanker rahim.

“Niki happy sekarang, kalau mama Niki masih ada mungkin akan memiliki sakit yang berkepanjangan. Mama kan sakit kanker rahim,” ucapnya.

Nikita Mirzani lantas membongkar soal sosok sang mama di matanya.

“Mama Niki hobinya mengumpulkan emas. Dia pakai gelang banyak, kalungnya banyak. Niki pengen kalau mama masih ada, kayaknya emasnya makin banyak,” ucapnya lagi sambil tersenyum.

“Kayaknya mama sudah tahu kalau dirinya tidak akan bertahan lama, semua emasnya itu dikasih ke Niki.

Baca Juga:
Astaga! Beredar Video Diduga Alghazali Dorong Pacarnya Sampai Tersungkur

Dan semua emasnya itu masih Niki simpan,” ungkap Nikita Mirzani senyum sedih.

Kemudian, Nikita Mirzani mengungkapkan kenangan manis lainnya bersama mendiang mama.

Nikita Mirzani menggebu-gebu ceritakan bahwa hubungannya dengan sang mama ini seperti adik kakak.

“Kita itu seperti adik kakak, bukan kayak ibu dan anak,” ungkapnya.

Diceritakannya, sang mama dan dirinya ini memiliki kebiasaan yang sama yakni merokok.

Namun kebiasaan tersebut tak diketahui oleh sang ayah. Maka dari itu, Nikita Mirzani dan sang mama kerap merokok diam-diam.

Begitu hampir ketahuan sang ayah, langsung Nikita Mirzani dan mamanya bergegas untuk menyingkirkan bau rokok.

Baca Juga:
Astaga! Tata Janeeta Ternyata Ditalak Melalui Telepon

“Niki kan ngerokok, mama ngerokok, papa gak tahu.

Jadi kalau kita ngerokok itu di atas genteng.

Ngelihat papa datang mobilnya dilihat dari depan gang, kita langsung turun, bersih-bersih segala macam biar gak bau rokok,” imbuhnya.

Tiba-tiba air mata jatuh dari mata Nikita Mirzani.

“Kalau ngomongin mama itu aduh, gak tahu deh.. sedih aja,” ucap Nikita Mirzani terbata-bata yang berusaha menahan tangisnya.

“Lanjut,” ucap Nikita Mirzani masih sedih.

“Iya sih, belum lihat kamu punya 3 anak, how happy she is,” ucap Alvin Adam.

Baca Juga:
Gebby Vesta Bongkar Video Lucinta Luna Sebelum Operasi Plastik: Kelamin Aku Dulu Gak Bisa Berdiri

“Pasti, karena itu yang mama papa tunggu dari Niki,” jawab Nikita Mirzani.

Setelah kesedihan Nikita Mirzani mereda, Alvin Adam bertanya soal omongan yang belum sempat dikatakan kepada orangtua.

“Kamu mau ngomong apa sih sama mereka kalu mereka masih ada, atau dia bisa denger, kamu mau ngomong apa?” tanya Alvin Adam.

“Kalau mau ngomong apa sih banyak, yang pasti Niki kangen itu aja,” ucap Nikita Mirzani.

Kemudian, mantan istri Dipo Latief ini pun mengungkapkan kesedihannya jika melihat teman-temanya berkumpul bersama orangtua mereka.

Tak hanya itu, Nikita Mirzani pun enggan menyimpan foto kedua orang tuanya di rumah.

Karena menurutnya hal tersebut akan semakin membuatnya sedih berkepanjangan. (Alz)

Komentar

Terbaru